Bolatimes.com - Bintang muda Manchester City, Phil Foden, menjadi salah satu pemain yang mendapatkan perlakukan kasar dari pemain Atletico Madrid. Meski begitu, ia masih bisa tertawa menyeringai melihat tingkah pelatih Los Rojiblancos, Diego Simeone yang protes keras ke wasit.
Pertandingan leg kedua perempatfinal Liga Champions antara Atletico Madrid melawan Manchester City berlangsung keras. Phil Foden menjadi salah satu pemain yang menjadi korban.
Wonderkid asal Inggris itu berbenturan dengan bek Atletico Madrid, Felipe. Usai benturan itu, Foden harus mendapatkan perawatan dengan perban di kepalanya.
Baca Juga: TC Timnas U-19 di Korsel Rampung, Nova Arianto Sebut Ada Pemain yang Belum Berkembang
Parahnya jelang berakhirnya pertandingan, pemain berusia 21 tahun ini dijegal oleh Felipe hingga jatuh tersungkur. Pemain Atletico Madrid lainnya, Savic bahkan menyeretnya agar cepat berdiri.
Kendati menjadi bulan-bulanan para pemain lawan, Foden masih bisa bersikap santai. Ekspresinya kemudian disorot karena tertawa melihat ulah Diego Simeone yang protes ke wasit berlebihan.
Momen itu diunggah oleh akun Twitter @DomBmcfc pada Kamis (14/4/2022). Dalam video terlihat Foden sudah mengenakan perban di kepalanya dan nyengir melihat ulah Simeone.
Baca Juga: Sempat Berselisih, Timnas Maroko Buka Pintu Tim Nasional untuk Hakim Ziyech
Terlepas dari insiden tersebut, pertandingan Atletico Madrid melawan Manchester City berakhir imbang dengan skor 0-0. Hasil ini membuat The Citizens berhasil lolos ke semifina Liga Champions.
Pasalnya di leg pertama anak asuh Pep Guardiola mampu menang tipis 1-0. Oleh sebab itu, dengan hasil imbang 0-0 sudah cukup membuat Manchester City ke babak berikutnya.
Baca Juga: Media Belgia Perjelas Maksud Jordi Amat Berkarier di Indonesia untuk Bela Timnas
Selannjutnya Manchester City akan bertemu lawan dari wakil Spanyol lainnya, yaitu Real Madrid. Los Blancos sebelumnya mengalahkan wakil Inggris, Chelsea.