Bolatimes.com - Fans Manchester United, Craig Willis, mengalami nasib bahas. Ia dipecat dari pekerjaannya setelah terciduk foto bersama bintang Manchester City, Riyad Mahrez.
Dilansir dari The Sun, Craig Willis merupakan pekerja bangunan PJ Livesey Group. Pada hari pertamanya bekerja, ia mendapat momen langka dengan melihat Riyad Mahrez.
Craig Willis pun tidak ingin melewatkan kesempatan untuk foto bersama. Setelah mendapat izin dari Mahrez, keduanya langsung melakukan foto bersama.
Baca Juga: Menpora Tak Permasalahkan Jika Piala Dunia U-20 Sepi Penonton
Namun nahas, akibat foto tersebut Craig Willis langsung dipecat. Bukan karenakan dirinya fans Manchester United, tetapi lantaran dirinya melanggar aturan jarak sosial virus corona (COVID-19).
PJ Livesey Group melarang pekerjanya foto dengan jarak lebih dekat dari dua meter. Dikarenakan dirinya swafoto dengan jarak dekat, ayah lima anak ini langsung dipecat.
PJ Livesey Group beralasan bahwa keselamatan dan kesehatan semua orang adalah prioritas utama perusahaan.
Baca Juga: Pesona Melissa Satta yang Doyan Seks 10 Kali Seminggu dengan Boateng
"Keselamatan dan keamanan semua orang di perusahaan kami sangat penting setiap saat," bunyi pernyataan PJ Livesey Group.
Craig Willis merasa sedih dengan keputusan perusahaan yang memecat dirinya. Namun, bagaimana pun ia tidak bisa berbuat banyak selain menerima dengan lapang dada.
Baca Juga: Leicester City dan Chelsea Kompak Kalah, ini Klasemen Terbaru Liga Inggris