Bolatimes.com - Ousmane Dembele dipastikan bakal menyusul Luis Suarez dan Lionel Messi absen membela Barcelona. Penyerang asal Prancis itu harus menepi karena mengalami cedera serius.
Dembele didatangkan Barcelona dari Borussia Dortmund pada 2017 silam. Pada pembukaan La Liga musim 2019/20, Ernesto Valverde tak ragu memainkannya 90 menit saat menghadapi Athletic Bilbao. Sayang laga perdana tersebut menghasilkan kekecewaan bagi raksasa Catalunya setelah dikandaskan dengan skor 1-0.
Dikutip dari Sportskeeda, Selasa (20/8/2019), pemain 22 tahun itu dikabarkan cedera hamstring. Dembele harus beristirahat lima pekan untuk mengembalikan performanya dilapangan.
Baca Juga: Body Goals Banget, 5 Gaya Sporty Adinda Bakrie yang Dijuluki Crazy Rich LA
"Dari pemeriksaan medis terhadap Ousmane Dembele, yang bersangkutan didiagnosa mengalami hamstring kaki kiri. Pemain ini harus menjalani pemulihan lima pekan," tulis pernyataan resmi klub.
Menepinya Dembele praktis membuat Barcelona kini mengalami krisis penyerang. Selain Dembele, bintang Barcelona, Lionel Messi dikabarkan masih menjalani pemulihan akibat cedera betis beberapa pekan lalu.
Terpisah, setelah gagal menang pada debut musim 2019/20, Barcelona dijadwalkan menjamu Real Betis di laga keduanya. Bermain di Camp Nou, kick off dimulai pada Senin (26 Agustus 2019) pukul 02.00 WIB.
Baca Juga: Paul Pogba Gagal Eksekusi Penalti, Ole Malah Puji Kiper Wolves