Bolatimes.com - Sejumlah wajah pemain Arsenal tampak tertunduk lesu usai ditahan imbang 1-1 oleh Brighton and Hove Albion pada pekan ke-37 Liga Primer Inggris, Minggu (5/5/2019) malam. Saat para penggawa The Gunners tengah bersedih, satu pemain Brighton, Yves Bissouma tercyduk tertawa gembira.
Asa Arsenal untuk finis di empat besar Liga Primer Inggris tampaknya makin meredup. Bermain di Emirates Stadium, Meriam London yang sempat unggul lebih dulu lewat Pierre-Emerick Aubameyang di menit ke-9 berhasil disamakan oleh Brighton melalui Gleen Murray menit ke-61.
Hasil seri ini pun selain sulit untuk tembus ke empat besar juga memupus harapan Arsenal untuk bisa berlaga di Liga Champions musim depan.
Baca Juga: Brendan Rodgers Wanti-wanti Soal Ketajaman Jamie Vardy pada Man City
Sejumlah penggawa Arsenal pun tak mampu menutup kesedihan usai peluit panjang dibunyikan. Beberapa terlihat termenung di bench pemain, sementara lainnya tertunduk lesu di tengah lapangan.
Nah, yang membuat heboh yakni sikap yang ditunjukkan oleh salah satu penggawa Brighton, Yves Bissouma. Pemain asal Mali itu tersorot kamera tengah tertawa lebar kegirangan di belakang salah seorang pemain Arsenal yang terduduk lesu di lapangan.
Baca Juga: Juara Piala Belanda, Mimpi Ajax Amsterdam Raih Treble Musim Ini Makin Dekat
Aksinya itupun menarik perhatian para pendukung Tottenham Hotspur yang turut merasakan kegembiraan lantaran The Lilywhites lepas dari ancaman Arsenal di empat besar.
Untuk diketahui tambahan satu poin Arsenal tak mampu menyalip Tottenham Hotspur yang saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara Liga Primer Inggris. Selain tertinggal tiga poin dari Harry Kane dkk, Arsenal juga kalah jauh soal selisih gol.
Praktis tertawa Bissouma itupun mendapat dukungan penuh dari fans Tottenham Hotspur. Tak tanggung-tanggung mereka bahkan menjuluki Bissouma sebagai legenda Spurs meski tak sekalipun bermain untuk tim London Utara itu.
Baca Juga: Tersandung Kasus Pengaturan Skor, Joko Driyono akan Disidang Hari Ini
Baca Juga: Selamat! Norwich City Juarai Divisi Championship 2018/2019