Bolatimes.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, enggan mengandalkan rekor masa lalu ketika menghadapi Manchester United. Ia merasa, pada laga kali ini, semua bisa saja berbeda dari sebelumnya.
Manchester City akan menghadapi Manchester United pada pekan ke-34 Liga Primer Inggris 2018/2019 di Old Trafford, Kamis (25/4/2019) dini hari WIB. Jika bicara rekor pertemuan terbaru, para pendukung The Citizens bisa bernafas lega.
Sebab, sejak Manchester City ditangani oleh Pep Guardiola pada 2016, Sergio Aguero cs tak pernah tumbang di Old Trafford dalam pentas Liga Primer Inggris. Dari lima pertemuan terakhir, The Citizens berhasil meraih tiga kemenangan, sekali kalah, dan sekali imbang.
Baca Juga: Ramai Soal Naturalisasi Sandy Walsh, Sekjen PSSI Buka Suara
Meski demikian, Pep Guardiola enggan mengandalkan cacatan manis pada pertemuan sebelumnya. Ia merasa Setan Merah tidak akan sama seperti sebelumnya. Apalagi, Paul Pogba cs tengah berjuang untuk bisa finis di posisi empat besar.
"Saya menduga United menampilkan yang terbaik besok, saya yakin. Para pemain memiliki kebanggaan untuk melakukan yang terbaik dan besok itu akan terjadi. Saya tidak membuat teori tentang apa yang terjadi di masa lalu (rekor bagus di Old Trafford) dan apa yang terjadi besok. Setiap pertandingan berbeda dengan yang sebelumnya," kata Guardiola di laman resmi Man City, Rabu (24/4/2019).
Manchester City sendiri tengah dalam optimisme yang tinggi usai mengalahkan Tottenham dengan skor tipis 1-0 pada laga sebelumnya. Sementara mental Manchester United sedikit dipertanyakan usai dibantai 4-0 oleh Everton.
Baca Juga: Sebuah Rekor, Untuk Pertama Kalinya James Milner Dukung Manchester United