Bolatimes.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, sempat yakin akan dipecat selepas menghadapi Newcastle United pada lanjutan Liga Primer Inggris pekan kedelapan, semalam. Namun, SMS dari petinggi Setan Merah membuat dirinya lega.
Jose Mourinho terus dikaitkan dengan berita pemecatan setelah melalui empat laga tanpa kemenangan bersama Manchester United di berbagai kompetisi. Ditambah adanya isu perselisihan dengan beberapa anak asuh membuat rumor didepaknya eks pelatih Real Madrid itu semakin menguat.
Pertandingan melawan Newcastle United Old Trafford, Sabtu (6/10/2018), disebut akan menjadi laga terakhir Jose Mourinho bersama Setan Merah. Ia dirumorkan akan dipecat apapun hasil yang terjadi.
Baca Juga: Pemain Termahal Manchester City Beri Kejutan Korban Gempa Palu
Namun, di balik polemik tersebut, Jose Mourinho mengaku telah mengetahui lebih dulu bahwa dirinya tak akan dipecat. Walau sempat percaya terhadap rumor yang beredar, pesan singkat (SMS) dari petinggi Manchester United diakui membuat dirinya lega.
''Mereka yang membaca surat kabar, yang main di media sosial, mereka mengira aku bakal dipecat,'' kata Jose Mourinho kepada TalkSPORT.
''Jika aku tidak mendapat pesan singkat (SMS) dari petinggi klub untuk tidak membaca berita-berita spekulasi itu, aku mungkin yakin bakal dipecat,'' imbuhnya.
Baca Juga: 3 Berita Terpopuler: Ronaldo Bawa Juventus Cetak Sejarah
Pada pertandingan melawan Newcastle, Manchester United pun berhasil memetik poin penuh dengan perjuangan dramatis hingga akhir laga. Sempat teringgal 0-2, David de Gea dan kolega berhasil membalikkan keadaan menjadi 3-2 berkat gol Juan Mata, Anthony Martial, dan Alexis Sanchez. Tambahan tiga poin membuat anak asuh Jose Mourinho kini perlahan naik ke posisi delapan klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan koleksi 13 poin dari delapan pertandingan.