Bolatimes.com - Semua pasti setuju jika Mohamed Salah adalah fenomena bagi Liverpool musim ini. Menjalani musim perdananya berkostum The Reds usai diboyong dari AS Roma, winger internasional Mesir itu telah mencetak 32 gol dari 39 laga di semua kompetisi.
Sementara di pentas Liga Inggris musim ini, Salah telah mencetak 24 gol dari 28 pekan yang telah dihelat. Pemain berusia 25 tahun itu kini memimpin daftar top skor kompetisi bersama dengan bomber maut Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Torehan Salah ini tentu masih jauh dari rekor gol legenda Liverpool, Robbie Fowler, yang saat ini menyandang status top skor sepanjang masa Liverpool di pentas Liga Inggris. Fowler tercatat membukukan 128 gol untuk Liverpool di kancah liga domestik.
Baca Juga: Meraba Nasib Emery Lewat Gestur Tepok Jidat Sang Presiden
Berikut ini lima besar top skor sepanjang masa Liverpool di pentas Liga Inggris, yang rekornya tentu masih harus dilewati Salah:
5. Fernando Torres
Penyerang berjuluk El Nino ini adalah striker andalan Liverpool di rezim kepelatihan Rafael Benitez. Torres total mencetak 65 gol untuk Liverpool dari 102 laga yang dilakoninya.
Baca Juga: Fenomena Kembalinya Ketajaman Cristiano Ronaldo di 2018
Torres gabung Liverpool dari Atletico Madrid pada 2007. Penyerang berpaspor Spanyol itu pun langsung nyetel dengan The Reds dan mencetak 24 gol di musim perdananya. Torres pun mengakhiri musim 2007/2008 sebagai top skor Liverpool.
Sang penyerang lantas melanjutkan performa ciamiknya di musim berikutnya dan kembali lagi jadi top skor klub. Total Torres menghabiskan tiga setengah musim bersama Liverpool sebelum membelot ke Chelsea pada bursa transfer musim dingin 2011.
4. Luis Suarez
Baca Juga: Manchester United Kontra Liverpool, Adu Tajam Lukaku vs Salah
Liverpool mendatangkan Luis Suarez pada Januari 2011 sebagai pengganti Torres, dan terbukti hal tersebut merupakan keputusan yang brilian! Penyerang Uruguay berjuluk El Pistolero total mencetak 69 gol untuk The Anfield Gank dari 110 laga di Liga Inggris.
Suarez menghabiskan tiga setengah musim bersama Liverpool sebelum merapat ke Barcolan pada musim panas 2014.
Suarez masih memegang rekor pemain Liverpool dengan jumlah gol terbanyak dalam satu musim di Liga Inggris (31 gol). Suarez yang kini berusia 31 tahun juga membukukan enam hat-trick di Liga Inggris, dengan tiga diantaranya ia cetak melawan Norwich City.
Suarez juga menggondol gelar Pemain Terbaik Liga Inggris versi PFA musim 2013/2014 serta memenangkan sepatu emas di musim yang sama.
3. Michael Owen
Owen dianggap pengkhianat oleh fans Liverpool saat memutuskan gabung Manchester United pada musim panas 2009 dengan status bebas transfer. Meski demikian, statusnya sebagai salah satu penyerang terbaik yang pernah ditelurkan akademi Liverpool memang tak terbantahkan.
Owen total mencetak 118 gol untuk Liverpool di pentas Liga Inggris dari 216 laga, sebuah rekor yang impresif tentunya. Owen memulai debutnya di tim senior Liverpol pada 1997, namun penyerang bertubuh mungil itu baru menjadi pilihan reguler di tim utama pada 1998.
Owen pun langsung menjelma jadi mesin gol Liverpool. Ia menjadi top skor klub di tujuh musim beruntun dan sukses memimpin daftar top skor Liga Inggris di musim 1997/1998 dan 1998/1999.
2. Steven Gerrard
Gerrard adalah ikon dan legenda hidup Liverpool, ia salah satu gelandang terkomplet di generasinya. Memenangi gelar Player of the Season Liverpool sebanyak empat kali, serta meraih tempat ketiga di perhelatan Ballon d'Or 2005.
Gerrard yang kini menjabat pelatih kepala tim U-18 Liverpool, total mencetak 120 gol dari 504 laga di pentas Liga Inggris selama berbaju The Reds. Stevie G juga tercatat jadi pencetak gol terbanyak Liverpool dalam empat musim.
Sang gelandang ikonik meninggalkan Liverpool pada musim panas 2014 dan mengakhiri karier sepakbolanya bersama klub MLS, LA Galaxy pada 2016.
1. Robbie Fowler
Salah satu striker terbaik yang pernah dimiliki Liverpool, dan seperti Owen, Fowler juga merupakan produk asli akademi The Reds. Fowler total memainkan 266 laga untuk Liverpool di Liga Inggris (dalam dua periode) dan menyumbang 128 gol.
Disinyalir memiliki gaya hidup yang 'liar', serta kerap indisipliner dan temperamental, karier Fowler pun menukik tajam meski masih berusia relatif muda. Ia meninggalkan Liverpool menuju Leeds pada 2001. Fowler hanya bertahan dua tahun bersama Leeds sebelum akhirnya berlabuh di Manchester City.
Membela panji Man City selama tiga musim, Fowler kembali ke Anfield pada 2006. Namun, sayang sinarnya di periode keduanya bersama Liverpool telah meredup. Dianggap kegemukan dan sudah habis, Fowler hanya bertahan selama semusim bersama The Reds, dengan torehan 8 gol dari 30 laga.