Bolatimes.com - Potret masyarakat Kamboja yang memamerkan Indomie saat mendukung Timnas Indonesia di Final SEA Games 2023.
Seperti diketahui, laga final SEA Games 2023 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-22 vs Thailand telah berakhir.
Timnas Indonesia U-22 dinobatkan sebagai juara pada ajang kali ini usai menyikat Thailand dengan skor 5-2.
Baca Juga: Profil Akira Nishino, Pelatih Jepang di Piala Dunia 2018 yang Dirumorkan Jadi Dirtek Baru PSSI
Skuad asuhan Indra Sjafri ini akhirnya mendapatkan medali emas setelah 32 tahun lamanya berpuasa.
Keberhasilan ini pun membuat pancinta sepak bola Tanah Air bersuka cita. Ternyata tak cuma mereka saja, masyakarat Kamboja pun antusias dengan keberhasilan Marselino Ferdinan cs di ajang ini.
Hal ini terungkap dalam sebuah unggahan akun Facebook @Mony Neak yang diposting pada 16 Mei 2023 silam.
Baca Juga: Profil Marcelo Rospide, Pelatih Jebolan Liga China yang Resmi Dipinang Persik Kediri
Pada momen tersebut, ia tampak mendukung perjuangan skuad Garuda Muda dengan ditemani Indomie sebagai camilannya.
"Besok pestanya makan mie kuah Oh Yeah," tulis @Mony Neak.
Baca Juga: PSSI Belum Pastikan Duel Timnas Indonesia vs Argentina, Menpora Bilang Begini
Masyarakat Kamboja memang sangat antusias dalam mendukung Indonesia. Setidaknya, ada dua cabang olahraga yang mencuri perhatian warga Kamboja, yakni sepak bola putra dan bola voli putra. Pasalnya, dua cabang ini sukses menghasilkan emas dan tampil dominan.