Bolatimes.com - Para pencinta olahraga tentu mengenal Fina Phillipe. Ya, dia merupakan presenter olahraga yang sering memandu pertandingan sepak bola di layar kaca.
Beberapa acara olahraga di stasiun televisi pernah dibawakannya, di antaranya 100% Sport Global TV, Planet Football RCTI, dan Euro 2016 RCTI.
Selain presenter, pemilik nama lengkap La Tania Finanda Phillipe Putri ini juga pernah mencoba dunia akting pada 2015. Film perdananya berjudul Silent Heroes. Dari situ Fina malah ketagihan bermain film bertema mandarin.
Cewek 28 tahun ini juga hobi banget olahraga, bahkan tak tanggung-tanggung yang ekstrem seperti wall climbing, motor trail pun ia jajal.
Ingin lebih tahu soal Fina Phillipe? Berikut MataMata.com sajikan potretnya dan fakta di bawah ini.
1. Fina ini masih ada darah keturunan Filipina.
2. Doi mulai berkarier sebagai pembawa acara sejak 2014.
3. Pose dia di atas motor cleveland cyclewerks kesayangannya pas touring ke Bali.
4. Doi surfing di Gili Trawangan Lombok.
5. Pakai jersey tim favoritnya tunjukkan doi benar-benar suka sepak bola.
6. Wajah polos Fina no makeup.
7. Sekalinya pakai makeup cantik banget. Mirip siapa hayo?
(Matamata.com/Tinwarotul Fatonah)