Bolatimes.com - Perseteruan Ratu Rizky Nabila dan mantan suaminya yang merupakan pemain Persija Jakarta, Alfath Fathier memasuki babak baru. Kelahiran putra Ratu Rizky Nabila dan Alfath pun belum mampu mendamaikan keduanya.
Ratu Rizky Nabila sempat mengatakan bahwa ia butuh bantuan Alfath Fathier untuk biaya persalinan anaknya. Hanya saja, Alfath tidak membantunya dengan segera karena belum percaya bayi laki-laki yang dilahirkan Ratu Rizky Nabila adalah anaknya sendiri. Alfath pun meminta tes DNA untuk menjawab semua keraguannya.
Terkini, Ratu Rizky Nabila mengabarkan bahwa tes DNA bayinya segera dilakukan. Usut punya usut, tes DNA itu akan dibiayai oleh Maia Estianty.
Baca Juga: Singgung Open BO, Alfath Faathier Bongkar Tarif Eks Istri Ratu Rizky
Ratu Rizky Nabila dan Maia Estianty pun sudah melakukan pertemuan. "Alhamdulillah, tes DNA akan disupport bunda maiaestiantyreal," tulis Ratu Rizky Nabila lewat Instagram Story, Jumat (21/5).
"Berawal dari DNA kan fath? Ini udah ada yang mau bantu, semoga proses berjalan lancar," imbuhnya.
Ratu Rizky Nabila juga membagikan momen pertemuannya dengan Maia Estianty melalui feed Instagram. Nabila bersyukur dan percaya bahwa bantuan Maia Estianty adalah perpanjangan tangan Tuhan untuk menyelesaikan permasalahannya.
"Dan apapun yang kamu ucapkan. Allah berikan tangan untuk menyelesaikan. Alhamdulillah ada yang mau bantu untuk tes DNA. Doakan dan semoga berjalan lancar," tulis Ratu Rizky Nabila.
Baca Juga: Dituduh Open BO oleh Istri Alfath Faathier, Ratu Rizky Beri Balasan Menohok
Maia Estianty pun memberikan komentar di unggahan Ratu Rizky Nabila. Ia merasa senang bisa membantu Nabila. "Semoga bisa ikut meringankan bebanmu," komentar Maia Estianty.
Netizen pun terharu melihat momen pertemuan antara Maia Estianty dan Ratu Rizky Nabila.
"Bund baik banget," tulis netizen.
Baca Juga: Hitung-hitungan Peluang Chelsea, Liverpool, Leicester Lolos Liga Champions
"Ya Allah di sini aku bener-bener ikut mewek, perjuangan seorang wanita sekaligus seorang ibu, untuk membuktikan pada orang-orang yang nggak punya hati nurani, sehat terus ya kak dan bunda," komentar lainnya.