Bolatimes.com - Nasib nahas kini tengah menimpa Asamoah Gyan, pesepak bola asal Ghana yang pernah naik daun di Liga Primer Inggris. Ya, sekarang dirinya bangkrut dan menelantarkan anak serta istri.
Muncul dugaan, kebangkrutan pemain yang membawa Ghana ke perempat final Piala Dunia 2010 tersebut, karena tidak menerima gaji dari klubnya asal Turki, Kayserispor, selama tiga bulan.
Bahkan, ia mengklaim total uangnya di rekeningnya hanya tersisa 600 poundsterling atau sekitar Rp11,09 juta. Nominal yang amat mengenaskan untuk pesepak bola Eropa.
Baca Juga: Adit, Selamat dari Tsunami Selat Sunda karena Sepak Bola
Alhasil, Asamoah Gyan tak bisa memberikan nafkah untuk keluarganya. Menurut laporan Mirror, ia ternyata sudah tidak pernah memberi kabar istrinya, Gifty, serta ketiga anaknya sejak Agustus lalu. Tidak hanya itu, mantan striker Sunderland tersebut juga tidak merespon jika ada panggilan telepon dari sang istri.
Meski demikian, Asamoah Gyan belum mengklarifikasi kabar tersebut. Ia hanya bercerita kini uang di rekening sudah sangat menipis.
“Anda bisa melihat bahwa uang saya hanya menyentuh angka 600 pound saja, tidak kurang tidak lebih,” kata Asamoah seperti dikutip dari Mirror, Sabtu (29/12/2018).
Baca Juga: Lawan Liverpool, Unai Emery Merasa Tertantang
Kondisi yang tengah dialami Asamoah Gyan tentu berbanding terbalik dengan apa yang sempat ia pamerkan beberapa tahun silam. Semasa masih bermain untuk klub asal Uni Emirates Arab, Shabab Al Ahli, ia sempat memamerkan mobil berlapis emas.