Bolatimes.com - Seorang petugas keamanan Piala AFF 2018 dipecat karena membantu suporter yang tidak memiliki tiket untuk masuk secara ilegal ke Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.
Peristiwa itu terjadi saat pertandingan matchday ketiga grup A antara Vietnam vs Malaysia di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Jumat (16/11/2018).
Sebelum pertandingan saat para suporter memasuki stadion, salah seorang petugas keamaan tidak melakukan tugasnya dengan profesional.
Baca Juga: Eks Pemain Timnas Inggris Lakukan Pelecahan Seksual di Kereta Api
Ketika ia diharuskan memeriksa satu per satu tiket suporter, ia justru memperbolehkan suporter yang tak memiliki tiket masuk ke Stadion dengan mudahnya.
Sial baginya, foto-foto insiden itu tersebar di media sosial dan tingkahnya kemudian ketahuan oleh netizen yang sampai diketahui federasi.
Federasi sepak bola Vietnam langsung mengambil tindakan tegas dengan memecat petugas tersebut, dan akan segera mengevaluasi panitia pelaksana di Stadion My Dinh untuk laga selanjutnya melawan Kamboja, Sabtu (24/11/2018).
Baca Juga: Raja Gol Liga 1 Resmi Berpisah dengan Suphanburi FC
Panpel akan menggunakan pengeras suara untuk mengingatkan semua orang tentang peraturan, membagikan selebaran dan memasang tanda untuk membantu semua orang yang memiliki tiket memasuki stadion ke tribune masing-masing dengan cara yang tertib.
Terakhir, mereka menyarankan para pendukung untuk pergi ke stadion lebih awal dan melakukan yang terbaik untuk bekerja sama dengan keamanan untuk menghindari masalah sebelum, selama dan setelah pertandingan.
Baca Juga: Kejanggalan Penalti PSMP Mojokerto Putra, Pengaturan Skor Liga 2?