Persib Bandung Luncurkan Program Membersib

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

Muhammad Jatnika | BolaTimes.com
Kamis, 01 Agustus 2024 | 14:07 WIB
Persib meluncurkan fitur baru MemberSIB untuk mendekatkan dengan Bobotoh. Berbagai keuntungan bisa didapatkan dengan MemberSIB ini

Persib meluncurkan fitur baru MemberSIB untuk mendekatkan dengan Bobotoh. Berbagai keuntungan bisa didapatkan dengan MemberSIB ini

Bolatimes.com - Menyambut musim kompetisi 2024/2025 Persib meluncurkan program MemberSIB. Fitur ini guna mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dan memberikan berbagai kemudahan kepada mereka.

MemberSIB adalah sebuah program keanggotaan berbasis digital yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan eksklusif masing-masing bobotoh. Peluncuran fitur MemberSIB ini merupakan langkah strategis untuk memastikan pendukung klub merasakan 2 hal, yaitu keterlibatan lebih dalam sebagai bagian keluarga Persib dan menikmati berbagai kemudahan di ekosistem Persib .

“Kami sangat bersemangat untuk memperkenalkan MemberSIB kepada para Bobotoh. Program keanggotaan ini adalah bentuk apresiasi kami atas dukungan setia mereka selama ini," kata Commercial Director PT Persib Bandung Bermartabat, Sandy Tantra.

Baca Juga: Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib

Menurutnya MemberSIB bisa mempererat Persib dengan Bobotoh sebagai bagian keluarga besar. Tidak hanya itu, program ini juga memberikan pengalaman yang lebih baik dan manfaat-manfaat tertentu kepada para pendukung tim kesayangan Bobotoh.

"Tidak hanya itu, MemberSIB ini merupakan bukti nyata perkembangan Persib sebagai klub profesional yang dapat bersaing di ajang internasional,” ujarnya.

Dengan menjadi anggota MemberSIB, bobotoh akan mendapat berbagai manfaat dan pengalaman lebih berkesan saat mengekspresikan dukungannya kepada klub, seperti mendapatkan kemudahan dalam pembelian tiket pertandingan, diskon khusus tiket pertandingan, diskon merchandise original klub, poin bernilai rupiah, dan kesempatan mengikuti kegiatan-kegiatan spesial bersama para pemain idola dan pelatih.

Baca Juga: Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat

Program MemberSIB mulai diluncurkan pada hari ini, Rabu, 31 Juli 2024 dan saat itu juga, bobotoh bisa langsung mulai berlangganan dengan mendaftar di PERSIB App. Terdapat dua kategori keanggotaan MemberSIB yang bisa dipilih, yaitu MemberSIB Putih (Rp9.900 per bulan) dan MemberSIB Biru (Rp39.000 per bulan). Keduanya memiliki opsi pembelian paket tahunan, yang akan memberikan tambahan loyalty points perdana.

Anggota MemberSIB dapat mengumpulkan poin dengan bertransaksi dan berinteraksi secara aktif dengan ekosistem PERSIB. Tiap poin dirancang memiliki nilai tukar rupiah, sehingga anggota MemberSIB yang makin aktif akan mendapatkan makin banyak hadiah. Hal ini dilatarbelakangi ajakan bobotoh untuk mengeksplorasi inovasi digital baru dalam menjalin hubungan dengan Persib dan untuk dapat terus bahu membahu membuat Persib menjadi lebih baik lagi.

Berbagai kemudahan dan fasilitas menarik lainnya MemberSIB, adalah sebagai berikut;

Baca Juga: Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024

- Kemudahan Pembelian tanpa War Tiket dan Potongan Harga: Anggota MemberSIB mendapatkan akses eksklusif dan potongan harga hingga 10 persen dalam melakukan pembelian tiket pertandingan Persib mulai musim ini. Untuk non-member tidak akan berlaku diskon.
- *Kelipatan Poin hingga 2x lipat:* Anggota MemberSIB akan mendapatkan kelipatan poin saat bertransaksi pembelian tiket dan original merchandise, yakni sebesar 1,5x lipat untuk MemberSIB Putih dan 2x lipat untuk MemberSIB Biru.
- *Diskon Merchandise:* Diskon sampai dengan 10% untuk pembelian merchandise official Persib di Persib Official Store dan nantinya di PERSIB App atau toko online. Untuk non-member tidak akan berlaku diskon.
- *Reward Points dan Welcome Pack:* Pembeli keanggotaan paket tahunan akan mendapatkan reward gift berupa poin tambahan dan bingkisan merchandise menarik.

Berikut adalah Tata Cara Pendaftaran MemberSIB:

- Buka aplikasi Persib (“PERSIB App”) dan klik ke tombol Beli MemberSIB di laman utama atau di profil.
- Pilih opsi paket MemberSIB Putih atau MemberSIB Biru. Dapatkan welcome pack, welcome gift berupa poin tambahan, serta potongan harga dengan mengambil paket tahunan di awal.
- Klik Mulai Berlangganan.
- Isi data diri, alamat, nomor telepon aktif pada halaman Konfirmasi Pembayaran.
- Klik Lanjutkan Pembayaran dan Konfirmasi Pembayaran
- Anda siap bersama MemberSIB!

Baca Juga: Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024

Peluncuran fitur MemberSIB adalah wujud nyata inklusi Bobotoh sebagai bagian dari keluarga besar Persib. Dengan meluncurkan MemberSIB, Persib tidak hanya sebagai upaya untuk mendekatkan diri dengan bobotoh tetapi juga untuk mengokohkan posisi bobotoh sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari keluarga besar Persib, sehingga menciptakan sinergi positif jangka Panjang antara klub dan bobotoh.

Melalui fitur ini, Persib ingin menunjukkan bahwa klub berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi Bobotohnya. Ini juga merupakan bagian dari upaya meningkatkan profesionalisme dan citra klub di mata publik serta dunia sepak bola secara umum.

Untuk informasi lebih lanjut tentang MemberSIB, termasuk cara pendaftaran dan manfaat menarik lainnya, segera download aplikasi Persib, ikuti media sosial resmi Persib atau hubungi Customer Service (CS) Persib!.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB

Timnas Indonesia U-19 era Evan Dimas mengukir prestasi pada 11 tahun silam di Piala AFF U-19 2013

bolaindonesia | 06:56 WIB
Tampilkan lebih banyak