Bolatimes.com - Pertandingan pekan 25 Liga 1 2023/2024 antara Barito Putera vs Persib Bandung memang masih menyisakan 16 hari lagi.
Pertandingan laga tandang Persib ke-13 tersebut akan digelar pada Jumat 23 Februari 2024.
Meski demikian, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sudah merilis jadwal dan lokasi pertandingan Barito Putera vs Persib.
Baca Juga: Persib Imbang Lagi, Beckham: Tak Ada Waktu untuk Merenung Selain....
Dalam jadwal tersebut dituliskan, pertandingan Persib melawan tuan rumah berjuluk Laskar Antasari tersebut tidak digelar di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan.
Dalam keterangannya, Barito Putera vs Persib akan digelar pada 23 Februari 2024 pukul 19.00 WIB di stadion Sultan Agung Bantul,
Pertandingan Persib melawan Barito Putera ini dijadwalkan akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.
Tidak ada keterangan dari pihak PT LIB terkait venue pertandingan Barito Putera vs Persib. Namun pada pertandingan kandang sebelumnya, Barito Putera masih menggunakan Stadion Demang Lehman sebagai home base.
Stadion Direnovasi
Berpindahnya venue pertandingan Barito Putera vs Persib ke Stadion Sultan Agung Bantul, Jawa Tengah kemungkinan karena adanya renovasi.
Baca Juga: Usai Laga Persib vs Persis, Stefano Beltrame Tinggalkan Bandung
Menurut laporan Apahabar Banjarmasin pada Oktober 2023 lalu, stadion Demang Lehman akan mulai direnovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada awal tahun 2024.
Markas Barito Putera tersebut masuk dalam daftar 22 stadion yang akan direnovasi oleh PUPR.
Kabarnya, renovasi stadion terebut akan menghabiskan biaya senilai Rp117 miliar.(*)