Pemain Persib Membuat Tim Pelatih Senang

Pemain Persib Bandung membuat tim pelatih senang. Asisten pelatih Persib pun mengapresiasi kinerja para pemain selama libur yang membuat kondisi fisiknya tetap prima setelah melahap materi latihan berat.

H.M Permana | BolaTimes.com
Sabtu, 20 Januari 2024 | 08:17 WIB
Para pemain Persib berlatih di Lapangan Sidolig. (MO Persib)

Para pemain Persib berlatih di Lapangan Sidolig. (MO Persib)

Bolatimes.com - Pemain Persib Bandung membuat tim pelatih senang. Penyebabnya, kondisi kebugaran Beckham Putra Nugraha dkk dalam kondisi prima setelah digembleng dalam latihan bersama.

Menurut asisten pelatih Persib, Yaya Sunarya, kebugaran para pemain semakin membaik usai melahap sederet latihan berat di pekan pertama.

Kondisi fisik pemain Persib yang meningkat tersebut, lanjut Yaya, dikarenakan para pemain bersikap profesional dan disiplin saat libur panjang, dengan menjalankan program latihan mandiri.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Tipis dari Vietnam, 3 Pemain Ini Mendapat Pujian: Ga Ada Obat

"Cukup senang melihat pemain dalam kondisi baik. Ini menunjukkan, pemain betul-betul menjaga kebugarannya dengan menjalankan program latihan mandiri dari tim pelatih," ungkap Yaya dikutip dari laman resmi Persib.

Bahkan, kata Yaya, saat tim pelatih melakuakan retest dengan memberikan menu yang sama seperti latihan mandiri kepada para pemain Persib, mereka sama sekali tidak mengalami masalah.

Itu artinya, para pemain Persib benar-benar melakukan program latihan mandiri selama libur panjang akhir tahun lalu.

Baca Juga: Babak 1: Asnawi Mangkualam Bungkam Netizen dengan Golnya untuk Timnas Indonesia, Vietnam Kalang Kabut

"Mereka tidak ada masalah dengan apa yang kami buat ketika latihan di rumah," ungkap Yaya Sunarya.

"Ketika kami ulangi ternyata betul-betul tidak ada kendala. Artinya, pemain melakukan aktivitas yang kami berikan. Kami senang dengan kondisi itu, dan kita coba tingkatkan," imbuh pelatih fisik Persib tersebut.

Pemain Persib Tetap Adaptasi

Baca Juga: Mantan Pengurus Sepak bola Vietnam Sebut Timnas Indonesia Rapuh karena Naturalisasi: Tak Seperti Dulu

Pelatih fisik Persib, Miro Petrick dan Yaya Sunarya. (MO Persib)
Pelatih fisik Persib, Miro Petrick dan Yaya Sunarya. (MO Persib)

Namun, lanjut Yaya, para pemain Persib masih perlu melakukan adaptasi. Apalagi di pekan pertama mereka akan mengalami pegal-pegal usai latihan.

Setelah itu, tim pelatih Persib pun akan mulai mengganti program latihan dan menurunkan intensitas latihan fisik.

"Pasti pemain akan mengalami apa yang sedikit (pegal-pegal), karena ini pembentukan dan pasti pegal-pegal di otot, kemudian aga sedikit berat untuk berjalan," tutur pelatih Persib jebolan UPI Bandung ini

"Tapi kita akan continue sampai di pertengahan menjelang pertandingan di tanggal 4 (Persis Solo). Jadi kita coba ganti programnya, tapi untuk program fisik dan traning nya kita turunkan," pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak