Kalah dari Irak, Rafael Struick Fokus Hadapi Vietnam dan Jepang, Minta Suporter Bersikap Bijak Hentikan Komentar Buruk

Rafael Struick mengajak Pasukan Garuda untuk berbenah dan fokus untuk menatap laga menghadapi Vietnam

Kurnia Hartadi | Kurnia Hartadi | BolaTimes.com
Selasa, 16 Januari 2024 | 12:01 WIB
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Rafael Struick

Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Rafael Struick

Bolatimes.com - Kalah dari Irak 1-3 tidak lantas menghentikan perjuangan Rafael Struick dan kawan-kawan bersama Timnas Indonesia di pentas Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia masih mempunyai dua pertandingan lain pada fase grup yakni menghadapi Vietnam (19/1) dan Jepang (24/1) yang menjadi penentu lolos tidaknya Timnas ke fase berikutnya.

Terlepas dari kekalahan tersebut, Rafael Struick mengajak Pasukan Garuda untuk berbenah dan fokus untuk menatap laga menghadapi Vietnam.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Line Up Pertandingan Piala Asia antara Thailand vs Kirgistan, Mampukah The War Elephant Menang?

“Terima kasih sudah berjuang, Garuda,” ujar Rafael Struick melalui caption unggahannya @rafaelwilliamstruick.27 pada (16/1/2024).

“Terlepas dari hasil akhir, mari fokus berbenah dari kesalahan, tetap fokus di laga selanjutnya,” kata Struick.

Rafael Struick juga berharap kepada suporter Timnas untuk menghentikan komentar buruk, dirinya mengajak agar suporter Garuda menjadi pendukung yang bijak.

Baca Juga: Timnas Indonesia Gagal Taklukkan Irak di Piala Asia 2023, Coach Shin Tae-yong Berikan Selamat

Pemain berusia 20 tahun itu percaya bahwa pendukung Garuda bersikap dewasa dalam menyikapi hasil pertandingan baik kalah maupun menang.

“Semua orang pernah membuat kesalahan, mari jadi pendukung timnas yang bijak, beri kritik yang membangun, hentikan memberi komentar buruk,” tutur Rafael Struick.

“Jika kita bisa bersorak gembira saat menerima kemenangan seharusnya juga bisa memberikan dukungan yang positif saat menerima kekalahan,” tegasnya.

Baca Juga: Wejangan Erick Thohir untuk Timnas Indonesia Usai Babak Belur Dihajar Irak, Piala Asia 2023

Sebelumnya Pasukan Shin Tae-yong harus mengakui keunggulan Irak setelah pada pertandingan perdana penyisihan grup D Piala Asia Timnas kalah dengan skor 1-3.

Bertanding di Stadion Ahmed bin Ali, Al Rayyan, Qatar pada Senin, (15/1/2024) menjadi re-match bagi kedua tim setelah bentrok pada kualifikasi Piala Dunia 2026.(*)

Baca Juga: Piala Asia: Prediksi Skor dan Susunan Pemain pada Pertandingan Arab Saudi vs Oman, Siapa yang Bakal Menang?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak