Bolatimes.com - Proses perpindahan Federasi Sepak bola dari Justin Hubner telah rampung. Pemain asal Wolverhampton Wanderers (Wolves) U-21 tersebut berganti Federasi Sepak bola-nya, dari Belanda (KNVB) ke Indonesia (PSSI).
Sebelumnya, Justin Hubner yang telah merampungkan status alih kewarganegaraan langsung mengusulkan perpindahan Federasi, kemudian FIFA secara resmi menyetujuinya.
FIFA melalui surat resminya menyatakan Justin Hubner kini berstatus sebagai pemain PSSI, bukan lagi KNVB.
Baca Juga: Bos Persib: Kita Sering Banget Ketemuan, Ngopi, Sering Banget...
Justin Hubner Menuju Piala Asia 2023
Dengan status Federasi yang telah berganti, Justin Hubner sudah bisa dipastikan akan dibawa oleh Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023.
Diketahui, Timnas Indonesia akan berangkat ke Piala Asia 2023 yang bergulir mulai 12 Januari - 10 Februari 2024. Sejumlah nama penting akan dibawa, termasuk Justin Hubner.
Baca Juga: Shin Tae Yong Akan Bawa 50 Pemain Timnas Indonesia TC ke Turki Jelang Piala Asia 2023, Siapa Saja?
Justin Hubner yang juga pernah mengoleksi caps (penampilan) bersama Timnas U-20, tentunya sudah sedikit tahu karakteristik dari Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong merupakan mantan pelatih Timnas U-20 yang menyeleksi Justin Hubner di pemusatan latihan Spanyol.
Justin Hubner berada di camp tersebut bersama pemain lainnya, termasuk Rafael Struick, Ivar Jenner dan Zico Sore.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam, Kapten Timnas Indonesia Akui Pernah Berikan Kado Mewah Ini Pada Fuji
Kemudian Shin Tae-yong kepincut dengan Justin Hubner, Ivar Jenner dan Rafael Struick, lalu mereka diproses secara naturalisasi untuk bisa membela Timnas Indonesia.