Bolatimes.com - Ernando Ari Sutaryadi dikabarkan alami cedera jelang training camp (TC) Timnas Indonesia di Turki. Dia cedera usai laga Persebaya Surabaya vs Persis Solo, Rabu, (13/12).
Belum diketahui apakah cedera yang dialami Ernando Ari Sutaryadi bakal sembuh dengan cepat jelang bergulirnya TC Timnas Indonesia.
Kiper asal Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi sendiri merupakan penjaga gawang utama Timnas Indonesia.
Baca Juga: Omid Nazari Bercengkrama dengan Mantan Rekannya di Persib: My Indonesian Bro
Bahkan di laga terakhir Timnas melawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ernando melakukan penyelamatan krusial.
Kiper Persis Solo Terfavorit untuk Gantikan Ernando Ari di Timnas
Sementara, ketika Ernando cedera, nama kiper Persis Solo, Muhammad Riyandi menjadi paling favorit sebagai pengganti penjaga gawang utama Timnas.
Baca Juga: Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
Muhammad Riyandi bahkan juga kerap menjadi pelapis Ernando di Timnas, terbukti saat melawan Filipina, ia berada di bangku cadangan.
Riyandi namanya digaungkan oleh suporter Timnas agar mengisi posisi Ernando.
"Riyandi Time," kata @5_anam***, dikutip dari akun Instagram @futboll.indonesiaa.
Baca Juga: Aduh! Bojan Hodak Sampaikan Kabar Buruk Soal Skuad Persib Jelang Hadapi Bali United
"Riyandi siap naik," ketik @ufoundho***.