Bolatimes.com - Pandit Senior dengan panggilan beken Coach Justin, mengatakan Timnas Indonesia tertinggal dari Filipina dalam menjalankan program ini.
Menurut Coach Justin, Filipina lebih dulu menjalankan program naturalisasi yang sudah dilakukan oleh tim-tim sepak bola dunia. Namun, Timnas Indonesia baru gencar belakangan ini.
Hal itu diungkap oleh Coach Justin dalam sebuah acara tanya jawab di kanal YouTube Sportify Indonesia, Pandit Senior berbicara soal naturalisasi oleh PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Baca Juga: Ada saat Lawan Arsenal, Justin Hubner Kualitasnya Dipuji oleh Bung Towel dan Coach Justin
Namun, langkah PSSI dari sudut pandang Coach Justin tertinggal, meskipun sebelum angkat Jordi Amat masuk, Federasi sudah pernah melakukannya di era Tonnie Cussell dan Stefano Lilipaly.
"Sebenarnya PSSI ini telat, karena hal ini (naturalisasi) udah lama dilakukan oleh negara lain," jelas Justin.
"Engga usah kita bicara negara eropa lah, kita bicara Filipina lah, beberapa tahun lalu, sepuluh tahun yang lalu dengan saudara Younghusband atau apa, itu banyak naturalisasi," katanya.
Baca Juga: Boyong 22 Amunisi ke Markas Persib, Pelatih Persik Senang, Ini Penyebabnya
Naturalisasi bisa dilakukan menurut Coach Justin karena ada silsilah garis keturunan negara tersebut.
"Dan itu karena ada neneknya nyokapnya atau apa yang ada darah Filipina. Nah sekarang baru Indonesia baru-baru saja di bawah Erick Thohir yang benar-benar gencar (naturalisasi)," paparnya.
Baca Juga: Berpeluang Starter di Laga Persib vs Persik, Stefano Beltrame Bilang Begini