Lagi-lagi Naturalisasi PSSI Dikritik Legenda Timnas Indonesia: Mematikan Motivasi!

Satu lagi legenda Timnas Indonesia mengkritik PSSI yang baru saja melakukan naturalisasi pemain keturunan yakni Justin Hubner.

Rifqu Khanif | BolaTimes.com
Rabu, 06 Desember 2023 | 19:12 WIB
Legenda Timnas Indonesia kritik naturalisasi PSSI. (Youtube/mahardika entertainment dan Instagram/pssi)

Legenda Timnas Indonesia kritik naturalisasi PSSI. (Youtube/mahardika entertainment dan Instagram/pssi)

Bolatimes.com - Baru-baru ini Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) kembali melakukan naturalisasi pemain keturunan untuk memperkuat Timnas Indonesia, namun salah satu legenda mengkritiknya.

Pemain keturunan yang baru saja merampungkan proses naturalisasi adalah Justin Hubner, dia dipilih Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Bukan hanya Justin Hubner, PSSI juga sedang memproses naturalisasi dari Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On, sementara Ragnar Oratmangoen dikabarkan menyusul. Mereka diajukan atas rekomendasi dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Jadi Selebgram? Bek Kanan Timnas Indonesia Punya Manajer Khusus Endorse

Tetapi, naturalisasi PSSI menimbulkan sedikit masalah, dari kacamata mantan pemain Timnas Indonesia, yakni Rully Nere, ia mengkritik program tersebut.

Menurut Rully Nere yang sudah menjadi legenda hidup Timnas, program naturalisasi PSSI bisa mematikan motivasi pemain muda Indonesia.

"Kalau buat saya untuk pembinaan dan anak-anak kita yang masih punya masa depan, naturalisasi secara tidak langsung mematikan motivasi mereka," jelas Rully Nere, di acara podcast kanal YouTube Mahardika Entertainment, dikutip pada Rabu, (6/12).

Baca Juga: Malaysia Tak Mau Kalah dengan Timnas Indonesia, Harimau Malaya Naturalisasi Bek Brasil

Rully menjelaskan, anak muda Indonesia sudah latihan keras untuk menjadi pemain Timnas, namun dengan datangnya naturalisasi, bisa mematahkan cita-citanya.

"Karena anak-anak ini sekarang sudah latihan setengah mati tahu-tahu sudah naturalisasi, mereka kan pasti kecewa," imbuhnya.

Tapi, Rully menyatakan, dirinya sependapat dengan PSSI, jika pemain naturalisasi memiliki kualitas yang mumpuni.

Baca Juga: Gudang Garam Filter International Gelar Turnamen Bergengsi ISCL Mini Soccer Jakarta

"Mungkin kalau Piala Dunia, mau naturalisasi, asal pemainnya betul-betul punya kualitas dua tingkat, kalau sama aja ya untuk apa," pungkas Rully.

Menurut PSSI saat sidang rapat kerja bersama Komisi X DPR RI, Sekjen PSSI Yunus Nusi mengungkap, Federasi mendatangkan pemain naturalisasi agar Timnas bisa bersaing di level tinggi. Dan pemain yang dinaturalisasi adalah keturunan Indonesia dengan segudang prestasinya di Eropa.

Sementara Rully Nere adalah mantan pemain Timnas Indonesia era 1979-1989, dia juga menyabet medali SEA Games pertama kali untuk Indonesia di 1987. Tercatat Rully sebagai pemain tengah Timnas dengan koleksi 38 caps.

 

 

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak