Indra Sjafri Heran Disebut Disharmonis dengan Nahkoda Timnas Indonesia Shin Tae-yong: Saya yang Men-Support Roadmap Dia

Indra Sjafri sampai heran karena ada orang yang menyebut dirinya disharmonis dengan pelatih kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong, padahal dia mengungkapkan setiap hari berkomunikasi dengan sang juru taktik Pasukan Garuda.

Rifqu Khanif | BolaTimes.com
Kamis, 30 November 2023 | 11:30 WIB
Indra Sjafri menjelaskan hubungannya dengan pelatih kepala Timnas Indonesia.

Indra Sjafri menjelaskan hubungannya dengan pelatih kepala Timnas Indonesia.

Bolatimes.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri heran dengan pihak yang menyebut dirinya disharmonis dengan nahkoda Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Diketahui, Shin Tae-yong datang sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia pada akhir 2019 atau awal 2020-an. Dan Indra Sjafri menjelaskan, dia adalah orang yang pertama kali mendukung roadmap dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Indra Sjafri menegaskan hubungannya dengan Shin Tae-yong sangat baik. Bukan hanya dengan pelatih kepala Timnas Indonesia Senior, Pria yang kini menjabat sebagai juru taktik Tim Nasional U-19 juga menjalin komunikasi dengan Bima Sakti di Timnas U-17.

Baca Juga: Sinyal Bojan Hodak Jadikan Kevin Ray Mendoza Kiper Utama Persib

"Sangat baik (hubungannya), terutama dengan Shin Tae-yong. 2020 Saya jadi Direktur Teknik, dan Shin Tae-yong masuk ke Indonesia, dan saya yang men-support roadmap dia, dan alhamdulillah sampai sekarang berjalan dengan baik," ungkap Indra, dikutip dari kanal YouTube Helmy Yahya Bicara, Kamis (30/11).

"Dan komunikasi saya dengan Shin Tae-yong juga cukup baik, cuma saya memang heran kenapa kok orang memposisikan antara saya dan Coach Shin Tae-yong ada hal yang tidak smooth. Padahal saya setiap hari berhubungan dengan para pelatih Tim Nasional, baik itu Coach Bima, baik itu Coach Shin Tae-yong," imbuhnya.

Bahkan menurut keterangan dari Indra, STY menerima masukan dari dirinya mengenai kekurangan pemain Indonesia. Dan pelatih Timnas Senior itu menyadari, memang benar apa yang diutarakan oleh Indra.

Baca Juga: Bali United Tunddukan Stallion Laguna FC 5-2, Buka Asa ke Semifinal Zona Asean AFC Cup 2023/2024

Waktu itu Indra yang menjabat sebagai Dirtek PSSI mengatakan, kelemahan pemain Indonesia ada pada fisik dan mental, dan STY mengakui hal tersebut.

Oleh sebabnya, pelatih asal Korea Selatan itu langsung membenahi masalah fisik dan mental pemain Timnas Indonesia.

Baca Juga: Omid Nazari dan Mohammed Rashid Tanggapi Curhatan Haru Frets Butuan Soal Persib

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak