Bolatimes.com - Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengatakan Timnas Indonesia tidak akan gentar usai mengetahui hasil undian grup Piala Asia U-23 2024.
Dari hasil undian babak grup Piala Asia U-23 2024, diketahui menempatkan Timnas Indonesia berada di grup a bersama Qatar, Yordania dan Australia.
Secara matematis, Timnas Indonesia merupakan tim terlemah di grup a Piala Asia U-23 2024, tapi Erick Thohir percaya terhadap anak asuh Shin Tae-yong, bahwa mereka akan bisa melewati fase itu.
Erick juga mengakui, grup a cukup berat, tapi secara tegas, Ketum PSSI menyatakan Timnas U-23 tidak gentar dengan lawannya.
"Hasil undian memang cukup berat, tapi tim U-23 Indonesia pastinya tak akan gentar siapapun lawannya, waktu cukup banyak untuk persiapan," ucap Erick, dikutip dari pssi.org, Jumat (24/11).
Rencananya Piala Asia U-23 akan digelar di Qatar mulai 15 April sampai 4 Mei 2024. Tiga tim terbaik masuk ke Olimpiade Paris 2024, di mana PSSI menargetkan Timnas U-23 bisa bermain di sana.
Baca Juga: Daisuke Sato Berpotensi Hilang dari Starter Persib saat Hadapi Dewa United, Ini Penyebabnya