Jordi Amat Lakukan Blunder, Justru 2 Pemain Timnas Indonesia Ini yang Kena Getahnya

Siapa sangka, bek andalan Shin Tae-yong, yakni Jordi Amat melakukan bluner fatal, namun, dua pemain ini jadi sasaran amukan warganet usai Timnas Indonesia seri lawan Filipina.

Rifqu Khanif | BolaTimes.com
Selasa, 21 November 2023 | 20:28 WIB
Jordi Amat lakukan blunder, 2 pemain Timnas Indonesia justru jadi sasaran empuk netizen. (Instagram/jordiamat5)

Jordi Amat lakukan blunder, 2 pemain Timnas Indonesia justru jadi sasaran empuk netizen. (Instagram/jordiamat5)

Bolatimes.com - Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Selasa, (21/11), berakhir seri 1-1. Laga tersebut merupakan lanjutan babak Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

The Azkals julukan Filipina sejak menit pertama mengambil inisiatif menyerang. Bahkan anak asuh Michael Weiss terus membombardir pertahan Timnas Indonesia.

Bermain di ribuan pendukungnya sendiri seperti membuat The Azkals dapat angin degar. Bahkan, punggawa Timnas Indonesia kerap membuat kesalahan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Filipina, Tonton di Sini

Kesalahan mendasar seperti kontrol bola lepas, hingga salah mengumpan sering dilakukan oleh pemain Indonesia di babak pertama. Puncaknya, saat Jordi Amat salah mengambil keputusan.

Bek yang diandalkan Shin Tae-yong itu tidak mengumpan ke rekannya, justru balik badan, dan berhasil direbut lawan. Kevin Ingreso pemain Filipina mampu memanfaatkannya, dia langsung mengumpan ke depan.

Patrick Reichlelt sebagai ujung tombak The Azkals menerima umpan Ingreso dengan baik, dan berhasil menjebol gawang Ernando Ari setelah sepakannya tepat sasaran.

Baca Juga: Laga Dewa United vs Persib Resmi Tanpa Penonton

Blunder Jordi Amat harus dibayar mahal dengan ketertinggalan 0-1 di babak pertama. Lanjut ke babak kedua, Indonesia berinisiatif menyamakan kedudukan. 

Tapi gol baru berbuah pada menit ke-70, Saddil Ramdani berhasil menyamakan kedudukan setelah mendapat umpan terukur dari Ricky Kambuaya. Hingga peluit panjang ditiupkan, skor 1-1 mengakhiri laga Indonesia vs Filipina.

Dikutip dari akun Instagram @timnas.indonesia, (21/11), nampaknya netizen tidak puas dengan hasil seri yang diraih anak asuh Shin Tae-yong. Mereka bahkan kecewa dengan penampilan dua pemain Timnas.

Baca Juga: Push Ranking? Segini Perolehan Poin FIFA Timnas Indonesia Usai Melawan Filipina di kualifikasi Piala Dunia 2026

 

Sebagian netizen mengkritik penampilan dari Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan, bukan Jordi Amat yang melakukan blunder.

"Asnawi sama Arhan duh udah ga ketolong dh hahaha," ketik @hhgpp_.

"Duh Pratama Arhan dan Asnawi, 2 peluang terakhir kalo dioper mungkin endingnya bakal beda," tulis @sat.football.

"Asnawi ga cocok jadi kapten, maen egois gitu," tambah komentar @14.muhafa.

Di pertandingan melawan Filipina, Asnawi tampil selama 90 menit, sementara Arhan turun di babak kedua menggantikan Shayne Pattynama. 

 

 

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak