Rumput JIS Pernah Disorot Menteri-Menteri Jokowi, Fakta Ini Justru Diungkap Orang Dekat Erick Thohir

Jakarta International Stadium menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen. Banyak yang mengkritik kualitas rumput stadion tersebut, terutama setelah digunakan dalam pertandingan Grup C Piala Dunia U-17 2023 pada Sabtu, 11 November 2023.

Rizki Laelani | BolaTimes.com
Minggu, 12 November 2023 | 20:21 WIB
PSSI dan Menteri PUPR Tinjau JIS dan mempersoalkan rumuput di JIS. (Dok. PSSI)

PSSI dan Menteri PUPR Tinjau JIS dan mempersoalkan rumuput di JIS. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Publik pecinta sepak bola nasional sempat dibuat geger menteri-menteri Presiden Joko Widodo alias Jokowi tentang kualitas rumput di JIS Jakarta International Stadium.

Satu di antara pemicunya yakni kontroversi terkait kualitas stadion yang dianggap buruk.

Jakarta International Stadium menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen. Banyak yang mengkritik kualitas rumput stadion tersebut, terutama setelah digunakan dalam pertandingan Grup C Piala Dunia U-17 2023 pada Sabtu, 11 November 2023.

Baca Juga: Piala Dunia U-17: Cuma Sanggup Bikin Repot, Babak Pertama Jerman Libas Meksiko 2-0

Pada pertandingan perdana, Inggris berhasil mengalahkan Kaledonia Baru dengan skor telak 10-0 di Grup C.

Selanjutnya, Iran juga meraih kemenangan 3-2 dalam pertandingan melawan Brasil. Meskipun demikian, kedua pertandingan berjalan tanpa hambatan berarti.

Kritik terhadap kondisi rumput JIS muncul di media sosial, terutama berdasarkan visual siaran langsung di televisi.

Baca Juga: Marc Klok OTW Irak, Tantangan Besar Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Namun, kenyataannya, tidak ada keluhan yang disampaikan oleh tim-tim peserta Grup C, dan pertandingan berlangsung dengan lancar.

Akan tetapi, orang dekat Ketua PSSI, yakni Zainudin Amali, Wakil Ketua Umum PSSI, menyatakan keheranannya atas sorotan negatif terhadap JIS.

Menurutnya, FIFA sebagai lembaga sepak bola dunia sudah memberikan persetujuan untuk menjadikan JIS sebagai venue pertandingan, menandakan bahwa stadion tersebut telah memenuhi standar internasional.

“Kita tahu sudah ada pertandingan di JIS, dan tidak ada masalah. Tidak ada komplain dari pemain maupun pelatih," katanya pada Minggu, 12 November 2023.

"Terkait penjadwalan, itu yang menentukan adalah FIFA, termasuk ada dua grup di situ. Keputusan dari FIFA, kondisinya aman dan bisa digunakan,” lanjut Zainudin Amali.

Dipilih FIFA

JIS dipilih sebagai tuan rumah untuk menggelar pertandingan dua grup, yaitu Grup C dan E, dalam Piala Dunia U-17 2023. Grup E mencakup tim-tim seperti Prancis, Burkina Faso, Korea Selatan, dan Amerika Serikat, yang akan bertanding pada hari ini, Minggu.

Selama fase grup, JIS menjadi tempat penyelenggaraan 12 pertandingan, belum termasuk dua pertandingan 16 besar dan dua pertandingan perempat final. Secara total, JIS akan menjadi tuan rumah untuk 16 pertandingan sepanjang turnamen.

Kepercayaan FIFA terhadap kemampuan JIS sebagai tuan rumah pertandingan level dunia terbukti dengan penyelenggaraan acara ini. Bahkan, JIS telah melakukan renovasi pada rumputnya agar layak menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Acara pembukaan Piala Dunia U-17 2023 digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, mengingat Timnas Indonesia berada di Grup A. Opening ceremony berlangsung lancar pada Jumat, 10 November 2023.

“Yang memutuskan (kelayakan stadion) memenuhi atau tidak itu FIFA. Kami menyediakan fasilitasnya. Walaupun cuma delapan menit, itu pun sudah mendapat respons bagus, FIFA senang. Komentar di instagram juga sangat positif dan bagus,” kata Zainuddin Amali.

“Sejauh ini, belum ada hal-hal yang mengganggu. Saya bersyukur bisa berkomunikasi dengan Wali Kota Surabaya, Mas Eri, pergerakannya cepat. Saya juga melihat tidak ada gangguan apa-apa,” tuturnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak