Bolatimes.com - Klub Belanda ADO Den Haag mendukung pemanggilan Rafael Struick ke Timnas Indonesia U-23 untuk berpartisipasi di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Rafael Struick termasuk salah satu dari 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Kehadirannya akan memperkuat lini depan Garuda Muda.
Walau sebelumnya sudah debut di tim senior, kini kemampuan pemain berusia 20 tahun dibutuhkan untuk tim U-23.
Bahkan bukan Struick saja pemain abroad yang dipanggil U-23, ada Ivar Jenner, Elkan Baggott, Marselino Ferdinan, Pratama Arhan yang lebih difokuskan ke Garuda Muda.
Nah, pemanggilan Rafael Struick ke timnas Indonesia U-23 juga diumumkan pihak timnya ADO Den Haag. Mereka ikut mendukung sang pemain agar sukses.
"Rafael Struick dipanggil ke Indonesia muda. Striker berusia 20 tahun itu kemungkinan akan ke timnas Indonesia yang pekan depan akan menjalani turnamen Kalifikai Piala Asia U-23," tulis ADO Den Haag di Instagram.
"Semoga berhasil Rafael," sambungnya dengan emoji cinta.
Bila melihat pernyataan klub Belanda tersebut, maka Rafael Struick tidak akan terlambat untuk gabung timnas Indonesia U-23. Sebab, Shin Tae-yong akan memulai TC tanggal 4 September atau Senin pekan depan.
Adapun timnas Indonesia U-23 akan menjadi tuan rumah di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Rafael Struicj cs akan menghadapi Taiwan dan Turkmenistan.
Baca Juga: Eks Exco PSSI Bocorkan Alasan Justin Hubner Batal Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia
Nantinya semua pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.