3 Keuntungan Timnas Indonesia Jika PSSI Keluar dari AFF, Lebih Fokus ke Prestasi Asia

Sejatinya, banyak keuntungan yang didapat Indonesia jika keluar dari AFF

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 29 Agustus 2023 | 19:00 WIB
Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari. (Instagram/nandoariiiss)

Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari. (Instagram/nandoariiiss)

Bolatimes.com - Sejumlah opini publik bergulir di media sosial setelah Timnas Indonesia U-23 dirugikan oleh wasit pada final Piala AFF U-23 2023. Salah satu yang menggema ialah desakan PSSI untuk keluar dari keanggotaan Federasi Sepakbola Asia Tenggara (AFF).

Di media sosial Twitter, misalnya, muncul sebuah seruan yang menjadi trending, yakni tagar #GoodByeAFF. Tagar ini mencuat setelah munculnya banyak kontroversi pada laga final Piala AFF U-23 2023.

Netizen merasa bahwa skuad Garuda Muda dicurangi oleh wasit ketika kalah dari Vietnam di laga tersebut. Beberapa momen kontroversialnya ialah hukuman penalti yang diambil wasit Hiroki Kasahara pada menit ke-32.

Hukuman itu diambil oleh wasit asal Jepang tersebut setelah Alfeandra Dewangga melanggar pemain Vietnam hingga berujung penalti. Padahal, tidak ada kontak keras yang terjadi.

Setelah itu, keputusan kontroversial lainnya ialah ketika pemain Vietnam menyikut kepala Haykal Alhafiz saat keduanya berebut bola. Namun, tidak ada hukuman yang dijatuhkan kepada pemain Vietnam tersebut.

Deretan kontroversi semacam ini membuat publik merasa geram. Mereka mendorong PSSI agar meninggalkan AFF. Memang jika dipertimbangkan, ada beberapa keuntungan yang didapat Indonesia.

Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga keuntungan yang diperoleh Timnas Indonesia apabila PSSI memutuskan keluar dari AFF.

1. Tak Banyak Agenda

Timnas Indonesia tentu bisa mengurangi turnamen-turnamen di level regional andai meninggalkan AFF. Selama ini, padatnya jadwal tersebut menjadi problem tersendiri di kompetisi lokal.

Sebab, kejuaraan yang berada di bawah naungan AFF tak pernah masuk dalam kalender FIFA. Sehingga, Timnas Indonesia sering kesulitan memanggil pemainnya karena tak mendapat izin dari klub.

Absennya pemain yang harus memenuhi panggilan Timnas di ajang AFF juga membuat klub merugi. Sebab, pada saat yang bersamaan, mereka harus menghadapi ketatnya kompetisi.

2. Fokus FIFA Matchday

Jika tidak menjadi anggota AFF, Timnas Indonesia tentu bisa lebih fokus untuk mempersiapkan tim menghadapi agenda-agenda resmi yang tercantum dalam kalender FIFA.

Hal ini lebih efisien karena tidak ada banyak waktu yang terbuang untuk mengikuti kejuaraan-kejuaraan di level Asia Tenggara. Indonesia juga bisa fokus mengembangkan kompetisi secara optimal.

Timnas Indonesia juga bisa mendulang poin FIFA apabila fokus menghadapi laga-laga FIFA Matchday, sehingga peringkatnya bisa diperbaiki.

3. Hindari Turnamen Padat

Selama ini, kejuaraan yang berada di bawah naungan AFF juga selalu menyajikan jadwal-jadwal pertandingan yang padat. Hal ini tentu sangat berbahaya bagi kondisi pemain yang rentan cedera.

Hal itu sudah terbukti pada Piala AFF U-23 2023. Indonesia kehilangan banyak pemain seperti Bagas Kaffa hingga Irfan Jauhari yang mengalami cedera di ajang ini.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak