Bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia U-23 Bagas Kaffa bertekad memberikan kado spesial di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) dengan kemenangan atas Malaysia di Piala AFF U-23 2023.
Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan menghadapi Malaysia di laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023 pada Jumat (18/8/2023) malam.
Jelang laga, Bagas Kaffa memastikan kondisi Timnas Indonesia U-23 siap tempur lawan Harimau Malaya Muda.
Baca Juga: PSSI-nya Malaysia Pusing Jelang Piala Merdeka 2023, Imbas Remehkan Timnas Indonesia?
"Tentunya saya sangat siap. Saya rasa semua pemain juga sangat siap menghadapi laga nanti," ujarnya dikutip dari laman PSSI.
"Kita datang ke sini bukan untuk liburan, cuma kita bersiap untuk pertandingan untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia," imbuhnya.
Pemain Barito Putera itu mengincar kemenangan atas Malaysia demi bisa memberikan hadiah indah untuk Indonesia yang merayakan Hari Kemerdekaan ke-78 pada Kamis (17/8) kemarin.
"Tentunya Malaysia punya skuat yang baik. Bagus juga. Mungkin kita harus mewaspadai kekuatan Malaysia, strategi-strategi apa dari pelatih mudah-mudahan kita dapat menerapkan dengan baik," ungkap kembaran Bagus Kaffi tersebut..
"Harapannya besok semoga mendapatkan kemenangan pertama dan untuk kado buat ulang tahun kemerdekaan," tegasnya.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2023 Hari Ini: Ada Big Match Persebaya Surabaya vs PSM Makassar