Sepak Terjang Bojan Hodak di Liga Indonesia: PSM Makassar Jadi Klub Pertama, Cuma Raih 4 Kali Kemenangan

Sebelum latih Persib Bandung, Bojan Hodak lebih dulu menukangi PSM Makassar di Liga 1 2020.

Rauhanda Riyantama | Arief Apriadi | BolaTimes.com
Rabu, 26 Juli 2023 | 13:45 WIB
Bojan Hodak jadi pelatih baru Persib Bandung. (persib.id)

Bojan Hodak jadi pelatih baru Persib Bandung. (persib.id)

Bolatimes.com - Bojan Hodak akhirnya kembali ke Liga Indonesia setelah ditunjuk Persib Bandung sebagai pelatih. Ini bukan kali pertama pelatih asal Kroasia itu berkiprah di Tanah Air karena sebelumnya melatih PSM Makassar di Liga 1 2020.

Sebagaimana diketahui, Persib Bandung resmi mengumumkan Bojan Hodak sebagai pelatih baru sepeninggal Luis Milla yang mengundurkan diri pasca rentetan hasil buruk hingga laga pekan ketuga BRI Liga 1 2023-2024.

Kini, setelah publik terus menerus berspekulasi, Persib Bandung akhirnya mengumumkan Bojan Hodak sebagai pelatih anyar.

Baca Juga: 29 Pemain yang Dipanggil TC Timnas Basket Indonesia untuk Persiapan Asian Games 2023, Ada Marques Bolden

Juru taktik asal Kroasia itu sejatinya tidak asing dengan atmosfer sepak bola Indonesia. Dia pernah menukangi PSM Makassar meski tidak berakhir dengan baik.

Kiprah Bojan Hodak di Liga Indonesia

Bojan Hodak merupakan pelatih yang terkenal di kawasan Asia Tenggara. Sejak pensiun sebagai pemain pada 2022, dia malang melintang menjadi juru taktik di Malayia, Kamboja, hingga Indonesia.

Baca Juga: Mengenal Pemilik Al Hilal, Klub Arab Saudi yang Siap Gaji Kylian Mbappe Rp973 Miliar per Bulan

Hodak yang sempat menangani klub raksasa Johor Darul Ta'zim (JDT), menjalani debut sebagai pelatih di Liga Indonesia ketika menerima tawaran PSM Makassar pada 1 Januari 2020 silam.

Namun, karier pelatih berkepala plontos itu di Indonesia nyatanya tidak bertahan lama. Bak petir di siang bolong, dua memutuskan untuk hengkang dari PSM Makassar setelah hanya tujuh bulan menukangi tim tersebut.

Menyitat Transfermarkt, Hodak bahkan tercatat cuma memimpin delapan pertandingan PSM selama periode tersebut.

Baca Juga: Profil Ekanit Panya, Gelandang Timnas Thailand yang Direkrut Raksasa Jepang Urawa Reds Diamond

Hasilnya pun tak bisa dibilang impresif. Dia mampu meraih dua kemenangan di awal melatih PSM tepatnya di kualifikasi Piala AFC.

Saat itu, PSM dibawanya mengalahkan wakil Timor Leste, Lalenok United dalam dua leg dengan skor 4-1 dan 3-1 guna melaju ke babak grup Piala AFC.

Namun, laga pertama PSM di fase grup harus berakhir dengan kekalahan 1-2 dari klub Singapura Tampines Rovers, sebelum di laga kedua mereka bangkit dengan menang 3-1 atas klub Myanmar Shan United.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Bojan Hodak, Pelatih Baru Persib Bandung yang Sebelumnya Tangani Klub Malaysia

Hodak kemudian cuma mempersembahkan satu kemenangan lagi setelah itu, tepatnya di Liga 1 2020 kontra PSS Sleman.

Setelahnya, PSM Makassar hanya bermain imbang dalam tiga laga beruntun yakni kontra Persita Tangerang (1-1 Liga 1), Kaya FC (1-1 Piala AFC) dan Barito Putera (1-1 Liga 1).

Laga kontra Barito Putera pada 15 Maret 2020 jadi pertandingan terakhir yang dipimpin Hodak bersama PSM Makassar karena kompetisi terhenti akibat pandemi Covid-19.

Pada September, Bojan Hodak pun meninggalkan PSM Makassar untuk menukangi klub Malaysia, Kuala Lumpur United FC (KLUFC).

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak