Bolatimes.com - Timnas Putri Indonesia U-19 mengalami kekalahan dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF Wanita U-19 melawan Myanmar, Sabtu (15/7/2023) di Stadion Jakabaring, Palembang.
Tim asuhan Rudy Eka Priyambada bertanding dalam perebutan ketiga menghadapi Myanmar yang tumbang atas Vietnam di semifinal. Hasilnya timnas Putri Indonesia U-19 kalah dramatis dalam babak adu penalti.
Dalam pertandingan ini, Myanmar berhasil unggul lebih dulu dari timnas Putri Indonesia U-19. Adalah YL Eain yang berhasil menjebol gawang Garuda Pertiwi.
Pada akhirnya di babak kedua timnas Putri Indonesia U-19 mampu menyamakan kedudukan. Marsela Alwi mencetak gol via titik putih di menit ke-50.
Pertandingan berakhir imbang 1-1 dalam waktu normal. Alhasil pemenang harus ditentukan via adu penalti.
Dalam adu tos-tosan tersebut, timnas Putri Indonesia harus mengakui keunggulan Myanmar yang berhasil menang dengan skor 2-4.
Baca Juga: Dapat Sanksi dari AFC Imbas Keributan di Final SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 Ajukan Banding
Dengan ini timnas Putri Indonesia U-19 gagal menyabet tempat ketiga Piala AFF Wanita U-19 2023 karena tumbang dari Myanmar.