Persija Jakarta Gagal Menang Lawan PSM Makassar, Andritany: Bukan Hasil yang Buruk

Komentar kiper Persija usai gagal kalahkan PSM Makassar.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Selasa, 04 Juli 2023 | 11:58 WIB
Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa. (Sumber: Instagram/@andritany).

Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa. (Sumber: Instagram/@andritany).

Bolatimes.com - Kiper Persija Jakarta Andritany Ardihiyasa menganggap hasil lawan PSM Makassar tak buruk meski timnya gagal menang di kandang, Senin (3/7/2023).

Persija Jakarta harus puas ditahan imbang PSM Makassar dengan skor 1-1 pada pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin malam.

Tim tamu unggul lebih dulu lewat gol Kenzo Nambu (12') sebelum akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-81 lewat Ryo Matsumura.

Baca Juga: Profil Anderson Nascimento, Bek Persik Kediri yang Jebol Gawang Kiper Berlabel Timnas dengan Tendangan Salto

Andritany menilai hasil imbang tersebut tentu bukan hasil yang ingin diraih, tapi patut disyukuri.

"Pertandingan pertama selalu tidak mudah. Hasil ini (1-1) bukan hasil yang kami inginkan. Draw di kandang bukan hasil yang bagus. Tapi tidak juga buruk dengan kondisi Persija saat ini,” kata Andritany dalam konferensi pers seperti dikutip dari laman persija.id.

Kondisi yang dimaksud Andri adalah komposisi Tim Ibu Kota yang belum lengkap. Sebab di laga PSM saja hanya ada satu pemain asing yang ditugaskan, yaitu Ryo Marsumura. Di sisi lain, Ondrej Kudela dan Marko Simic belum bisa tampil.

Baca Juga: Terungkap Gaji Pemain Thailand Elias Dolah, Pantesan Cuma Bali United yang Berani Rekrut

"Dengan atsmosfer luar biasa kami bisa mendapatkan satu poin. Dengan kondisi yang ada saat ini bagi saya sudah bagus. Memang pertandingan pertama berat dan penuh tekanan. Terlebih kami melawan tim juara. Pada akhirnya 90 menit kami dapat satu poin, bukan hasil yang buruk," sambungnya.

Selanjutnya, Persija Jakarta dijjadwalkan bakal menghadapi Persikabo 1973 pada Minggu (9/7/2023).

Baca Juga: Striker Jebolan Garuda Select Cetak Gol Debut di Liga 1, Eks Pelatih Timnas Indonesia Tepuk Tangan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak