Bolatimes.com - PSSI resmi menggaet bantuan legenda Chelsea, Dennis Wise, untuk membantu pelatih Bima Sakti menyeleksi pemain untuk Timnas Indonesia U-17 guna menghadapi Piala Dunia U-17 2023. Ia akan berduet dengan Shin Tae-yong.
Shin Tae Yong dan Dennis Wise bertugas membantu menyeleksi pemain. Kedunya akan menjadi tumpuan timnas untuk mendapatkan bibit-bibit pemain untuk berlaga di Piala Dunia U-17 di Indonesia.
Meski memiliki waktu yang mepet, Shin Tae Yong dan Dennis Wise diharapkan bisa bekerjasama untuk memilih pemain-pemain yang tepat.
Baca Juga: Kembali Akan Dipinjamkan oleh Ipswich Town, Elkan Baggott Digoda untuk Gabung Klub BRI Liga 1
Shin Tae Yong dan Dennis Wise hanya memiliki waktu sampai September untuk melakukan seleksi pemain di Piala Dunia U-17 tersebut.
Artinya hanya ada 2-3 bulan saja bagi Shin Tae Yong dan duet barunya untuk membantu Bima Sakti yang ditugasi menjadi pelatih Timnas U-17.
Sebagai langkah-langkahnya, Shin Tae Yong dan eks Chelsea tersebut akan melakukan tur keliling 9-10 kota di Indonesia untuk mencari dan melakukan seleksi pemain.
Baca Juga: Thomas Doll Jengkel dengan Gaya Main PSM Makassar, Sering Terjatuh dan Ulur-ulur Waktu
Untuk menyingkat waktu, para pemain muda di Indonesia bisa saja mengirimkan video skil dan permainan pada Shin Tae Yong dan Dennis Wise, meski ada mekanisme yang harus ditempuh.
"Seleksi besar sampai September awal," kata Exco PSSI Aryta Sinulingga menjelaskan soal proses seleksi dan peran eks Chelsea tersebut.
Selanjutnya, pemain-pemain hasil pilihan dan seleksi Shin Tae Yong dan Dennis Wise tersebut akan melakukan pelatihan dan uji coba di Eropa selama 1-2 bulan berikutnya.
Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Marah Besar kepada Wasit, Sebut Bisa Bikin Pemain Meninggal Dunia
Uji coba ini penting, karena Timnas Indonesia U-17 nantinya akan berpotensi melawan negara-negara kuat dari Eropa, Asia maupun Afrika.
Indonesia sendiri dipastikan berada di Grup A dengan alasan sebagai tuan rumah dan akan berada di Pot 1 saat drawing Agustus nanti.
Selain Indonesia, Pot 1 diisi oleh negara-negara kuat dan favorit juara seperti Spanyol, Brasil, Meksiko, Perancis dan Jerman.
Baca Juga: Tak Ketinggalan Tren ke Arab Saudi, Steven Gerrard Resmi Latih Al Ettifaq
Berada di Pot sebenarnya merupakan keuntungan tersendiri bagi Timnas U-17 Indonesia karena secara otomatis tidak akan melawan negara-negara favorit juara tersebut.
Dalam pemilihan pemain Shin Tae Yong dan Dennis Wise harus klop dengan strategi yang akan diterapkan oleh pelatih Bima Sakti.
Partner Shin Tae Yong tersebut sejatinya bukan orang baru di Timnas Indonesia, karena sebelumnya pernah menjabat sebagai Dirtek Garuda Select.
Dengan peran baru yang diberikan pada duet Shin Tae Yong dan Dennis Wise maka diharapkan skuat Timnas U-17 di Piala Dunia nanti bisa bersaing dengan kontestan lain.
(Suara Semarang/Agus Edy R)