Puji Erick Thohir, Presiden Argentina FA: Dia Orang Terpandang di Sini, Pernah Jadi Pemilik Klub Besar Eropa

Presiden FA Argentina memuji habis Erick Thohir. Ia menyebut Ketum PSSI itu namanya harum bagi masyarakat Argentina

Kamis, 01 Juni 2023 | 13:14 WIB
Presiden Argentina FA, Claudio Fabian Tapia. (AFP/Juan Mabromata)

Presiden Argentina FA, Claudio Fabian Tapia. (AFP/Juan Mabromata)

Bolatimes.com - Presiden Federasi Sepakbola Argentina (AFA), Claudio Fabian Tapia, meminta Lionel Messi cs tak meremehkan Timnas Indonesia. Selain itu, dia juga memuji Ketum PSSI, Erick Thohir.

Timnas Indonesia akan menjamu Argentina dalam laga FIFA matchday pada 19 Juni 2023. Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Melihat peta kualitas dan kekuatan kedua tim, tentu sangat jauh. Argentina adalah ranking satu FIFA sekaligus juara Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Alasan Argentina Terima Ajakan Timnas Indonesia di FIFA Matchday 2023, Faktor Ini Jadi Sebabnya

Sedangkan Timnas Indonesia terkini menempati urutan ke-149 FIFA. Belum lagi tim Tango diisi pemain-pemain kelas dunia seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, dan lain-lain.

Hal tersebut tidak membuat Claudio Fabian Tapia pede Argentina bisa melaluinya dengan mudah. Ia tetap meminta tak ada yang anggap enteng Timnas Indonesia.

"Indonesia tidak bisa diremehkan. Mereka dilatih oleh Shin Tae-yong yang kami semua tahu kemampuannya," kata Claudio Fabian Tapia dilansir dari laman PSSI, Kamis (1/6/2023).

Baca Juga: Bakal Tanding Lawan Argentina, Pratama Arhan Dapat Suntikan Semangat dari Rekannya di Tokyo Verdy

Lebih lanjut, orang nomor satu di AFA itu mengungkap alasan mengapa mau bertanding menghadapi Timnas Indonesia. Salah satunya adalah faktor ketua umum PSSI Erick Thohir.

"Saya jelaskan bahwa Argentina bisa bermain dengan Indonesia karena Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Ia orang terpandang di Argentina dan juga pernah menjadi pemilik klub besar di Eropa, Inter Milan," terangnya.

Sebelum menghadapi Timnas Indonesia, Argentina terlebih dahulu bersua Australia di China pada 15 Juni 2023. Sedangkan tim Merah Putih melawan Palestina di Surabaya pada 14 Juni.

Baca Juga: CEK FAKTA: Kakak Viktor Axelsen Memutuskan Masuk Islam, Gara-gara Lihat Ahsan Sujud Syukur Saat Menang

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak