Profil Reza Arya Pratama, Kiper yang Curi Hati Shin Tae-yong seusai Bantu PSM Makassar Juara Liga 1 2022/2023

Sebelum bantu juara PSM Makassar, mungkin tak banyak publik yang tahu siapa itu Reza Arya Pratama

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Minggu, 28 Mei 2023 | 19:00 WIB
Kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama. (Instagram/@rezaaryapratama30)

Kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama. (Instagram/@rezaaryapratama30)

Bolatimes.com - Penjaga gawang PSM Makassar, Reza Arya Pratama, menjadi salah satu nama pemain yang cukup mengejutkan yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia di agenda FIFA Matchday Juni 2023.

Pasalnya, dari 26 nama pemain pilihan Shin Tae-yong kali ini, Reza Arya Pratama menjadi salah satu pemain anyar yang berpeluang besar untuk mencatatkan debutnya bersama Timnas Indonesia.

Reza Arya Pratama bersyukur dirinya dipanggil ke Timnas Indonesia. Ia berjanji akan berjuang keras demi bisa masuk skuad utama timnas.

Baca Juga: Viral Ramadhan Sananta Minta Doa Lawan Argentina, tapi Justru Diabaikan Shin Tae-yong

"Alhamdulillah saya sangat bersyukur dan senang dapat dipanggil timnas Indonesia. Tentu saya akan berjuang keras demi mendapat tempat di timnas Indonesia," kata Reza Arya seperti dikutip dari laman resmi PSSI.

Sebagai informasi, Reza Arya Pratama merupakan salah satu dari lima pemain debutan yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi Palestina dan Argentina pada FIFA Matchday Juni 2023.

Selain Reza Arya Pratama, empat debutan lainnya adalah Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Rafael Struick dan Ivar Jenner yang merupakan pemain naturalisasi.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Lolos dari Hukuman usai Ribut di Final SEA Games 2023, Media Vietnam Sewot

Profil Reza Arya Pratama

Jauh sebelum namanya mencuat dalam daftar panggilan Timnas Indonesia ini, Reza Arya Pratama memang berstatus sebagai salah satu penjaga gawang yang tampil sensasional di Liga 1 musim lalu.

Pasalnya, kiper asal Parepare ini nyaris tak tergantikan di bawah mistar gawang PSM Makassar. Selama semusim, dia sudah 33 kali bertanding dan semuanya menjadi starter. Artinya, Reza hanya absen satu kali.

Baca Juga: Kode Keras Gadis Cantik Kamboja untuk Tonton Timnas Indonesia vs Argentina di Jakarta, Marselino Ferdinan Jangan Grogi

Satu-satunya momen itu terjadi saat PSM Makassar bertandang ke markas PSIS Semarang. Tanpa bantuan Reza, skuad Juku Eja saat itu digasak Mahesa Jenar empat gol tanpa balas.

Sebetulnya, pemain kelahiran 18 Mei 2000 ini sudah mencatatkan debut bersama PSM sejak Liga 1 musim 2021/2022. Namun, selama satu musim, dia memang hanya tampil satu kali saja.

Kepercayaan penuh baru didapatkan Reza ketika Bernardo Tavares mengambil alih kemudi tim pelatih. Sebelum kompetisi bergulir, dia juga sempat jadi pilihan utama di ajang Piala Presiden 2022 dan Piala AFC 2022.

Baca Juga: Bek Thailand Ini Banting Setir Jadi 'Biksu', Efek Kalah dari Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023?

Penampilan impresif kiper 23 tahun ini memang cukup teruji. Pasalnya, dari 33 penampilan itu, Reza Arya sukses mencatatkan 14 cleansheet di Liga 1 2022/2023.

Dengan kata lain, persentase cleansheetnya mencapai 42,4%. Ini menjadi angka tertinggi kedua di Liga 1 musim lalu. Reza hanya kalah dari Andritany Ardhiyasa yang sukses mempersembahkan 15 cleansheet bersama Persija Jakarta.

Bukan tidak mungkin, Reza bakal menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Timnas Indonesia suatu saat nanti. Apalagi, kiper andalan seperti Nadeo Argawinata sudah tak dipanggil.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak