Bolatimes.com - Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia Rafael Struick dan Ivar Jenner mengaku sudah lama tidak berkomunikasi dengan Shin Tae-yong.
Mereka mengaku, terakhir kali berhubungan dengan Shin Tae-yong ketika TC Timnas Indonesia U-20 di Eropa pada November 2023 lalu.
"Untuk saya komunikasi terakhir adalah saat TC di Turki dan Spanyol bersama Timnas Indonesia U-20," kata Ivar Jenner saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (24/5/2023).
Baca Juga: Timnas Indonesia Dikasih Lawan Peringkat 1 FIFA, Shin Tae-yong Sampaikan Ini ke Erick Thohir
"Saya juga sama," timpal Rafael Struick.
Rafael Struick dan Ivar Jenner sudah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menjalani sumpah pada Senin (22/5/2023).
Rafael Struick dan Ivar Jenner adalah pemain yang diminta langsung Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi. Keduanya semula diproyeksikan tampil bersama Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Hadapi Palestina dan Argentina, Shin Tae-yong Mulai TC Timnas Indonesia 5 Juni 2023
Namun, status tuan rumah Indonesia dicabut oleh FIFA menyusul banyaknya gelombang penolakan terhadap kehadiran Timnas Israel sebagai salah satu peserta. Alhasil, timnas Indonesia gagal bertanding setelah Argentina menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Meski demikian, keinginan Rafael Struick dan Ivar Jenner menjadi WNI tidak luntur. Keduanya mantap melepas status warga Belanda untuk menjadi warga Indonesia.
Kini Rafael Struick dan Ivar Jenner sudah bersatus WNI, namun keduanya mengaku sudah lama tidak berkomunikasi dengan Shin Tae-yong.
Lebih lanjut, Rafael Struick dan Ivar Jenner mengungkapkan rasa gembiranya setelah resmi secara hukum menjadi WNI. Keduanya tidak sabar untuk segera memperkuat Timnas Indonesia
Namun, Ivar dan Rafael masih harus menunggu proses pindah federasi dari KNVB (Belanda) ke PSSI selesai. Barulah mereka bisa bermain untuk Timnas Indonesia.
"Saya sangat bahagia bisa berada di sini, rasanya menyenangkan, seperti kembali ke rumah dan saya tidak sabar untuk bisa bermain bagi timnas. Jadi saya sangat bahagia," terang Ivar.
"Saya juga merasakan hal yang sama. Saya merasa sangat bangga dan terhormat menjadi WNI. Sejujurnya tidak sabar bermain bagi timnas dan menunjukkan kemampuan saya kepada seluruh masyarakat dan pelatih," pungkasnya.