Kurnia Meiga Jual Medali untuk Menyambung Hidup, Erick Thohir Tawarkan Bantuan

Erick Thohir mengaku siap membantu Kurnia Meiga.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 21 Mei 2023 | 13:38 WIB
Mantan kiper Timnas Indonesia, Kurnia Meiga. [Shutterstock]

Mantan kiper Timnas Indonesia, Kurnia Meiga. [Shutterstock]

Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan siap membantu mantan kiper Timnas Indonesia Kurnia Meiga yang tengah mengalami kesulitan.

Kurnia Meiga baru-baru ini menjual atribut sepak bola miliknya, termasuk medali yang pernah diraihnya. Hal itu diumumkan mantan kiper Arema FC tersebut di media sosial Instagram pribadi.

Dalam bio Instagram, Kurnia Meiga sempat menuliskan dirinya membutuhkan dana. Alhasil, dia memilih untuk menjual barang berharga kepunyaannya.

Baca Juga: Duo Pemain Keturunan Kompak Posting Bendera Indonesia di Instagram, Kode Buat PSSI?

Kabar tersebut sontak mengundang atensi pencinta sepak bola. Terbaru, Ketum PSSI Erick Thohir memberikan perhatiannya. Erick Thohir mengaku siap memberikan bantuan kepada Kurnia Meiga.

"Kurnia Meiga, saya Erick Thohir. Saya membaca berita mengenai pahlawan sepak bola Indonesia, yaitu anda, sedang mendapatkan kesulitan. Saya prihatin dan saya sangat terbuka membantu," ujar Erick Thohir via sambungan telepon, seperti dilihat dari unggahan video @aryasinulingga.

Dalam kesempatan itu, Erick Thohir juga menerangkan PSSI akan membentuk yayasan untuk membantu masa depan mantan pemain sepak bola.

Baca Juga: Sempat Melirik, Marselino Ferdinan Cuekin Gadis Kamboja yang Digodanya saat SEA Games 2023

"Kami pengurus baru PSSI coba mencarikan jalan, kepada para pejuang sepak bola Indonesia. Dan saya kemarin sudah putuskan untuk membuat yayasan PSSI, sebagai wadah untuk membantu para atlet sepak bola yang kesulitan ke depannya,"

"Untuk saat ini saya secara pribadi sangat terbuka, mohon sampaikan apa saja yang saya bisa bantu. Tetap semangat, tetap berjuang," terang Erick Thohir.

Kurnia Meiga merupakan kiper legendaris Tanah Air yang sempat bersinar bersama Arema FC dan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Pulang Bawa Emas SEA Games 2023, Sang Ayah Sampaikan Ini

Namun, karier sepak bolanya berlangsung singkat. Pria kelahiran 1990 itu,menarik diri dari sepak bola pada 2017 setelah menderita gangguan penglihatan.

Demi menyambung hidup dan melanjutkan pengobatan, Kurnia Meiga memutuskan untuk menjual atribut sepak bolan miliknya.

Baca Juga: Profil Suntory Sunbirds, Klub Jepang Lawan Jakarta Bhayangkara Presisi di Final AVC Cup 2023

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak