Selebrasi Dini di Laga Timnas Indonesia U-22 vs Thailand, Indra Sjafri Bilang Begini

Indra Sjafri jadi perhatian usai selebrasi duluan.

Rabu, 17 Mei 2023 | 07:40 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri selebrasi saat lawan Thailand di final SEA Games 2023. (tangkapan layar Twitter)

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri selebrasi saat lawan Thailand di final SEA Games 2023. (tangkapan layar Twitter)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri sempat melakukan selebrasi di tengah pertandingan final SEA Games 2023 lawan Thailand, Selasa (16/5/2023).

Selebrasi dini Indra Sjafri jadi perhatian, lantaran ternyata duel Timnas Indonesia U-22 versus Thailand dinyatakan belum berakhir.

Itu terjadi di akhir-akhir babak kedua. Wasit yang eniup peluit pelanggaran pada saat masa injury time babak kedua di mana seharusnya pertandingan sudah selesai.

Baca Juga: Detik-detik Manajer Timnas Indonesia U-22 Dipukul Ofisial Thailand di Final SEA Games 2023

Mendengar bunyi pEluit, Indra Sjafri lari ke dalam lapangan dan menunjukkan gesture semringah. Namun, ia harus kembali ke bench karena ternyata peluit yang ditiup wasit adalah pelanggaran.

Saat itu Timnas Indonesia U-22 sedang unggul 2-1. Wajar memang Indra Sjafri bersama staf pelatih tim nasional bersuka cita karena merasa sudah mendapatkan medali emas.

"Karena waktu sudah habis dan saya pikir peluit itu sudah berakhir. Saya begitu saking gembiranya saya masuk ke lapangan. Ini dramatis sekali," kata Indra Sjafri dalam konferensi pers usai pertandingan.

Baca Juga: Penantian 32 Tahun, Timnas Indonessia U-22 Akhirnya Raih Medali Emas SEA Games usai Bantai Thailand 5-2

Justru selepas pelanggaran tersebut pecinta sepak bola Tanah Air dibuat deg-degan karena Thailand mampu membobol gawang Timnas Indonesia U-22 yang dijaga Ernando Ari Sutaryadi.

Indra Sjafri membuat Rizky Ridho dan kawan-kawan tetap berada di jalur yang tepat. Ia menguatkan mental bermain hingga pada akhirnya dua gol diciptakan tim Merah Putih saat perpanjangan waktu sekaligus memastikan kemenangan 5-2.

"Dalam keadaan kritis seperti itu, saya hanya bicara ke pemain tetap fokus, sabar dan kompak, jalankan apa yang kita minta," terang Indra Sjafri.

Baca Juga: Ramadhan Sananta Dapat Julukan Baru usai Cetak 2 Gol di Babak Pertama Kotnra Thailand: Inzaghi Versi Indonesia

"Di mana saya minta main, jangan pernah ada beri kesempatan kepada lawan utk berkembang lagi. Tadi ada sekitar 10-15 menit mereka berkembang dan akhirnya mereka mengejar menjadi 2-2. Tapi setelah itu kita memenangkan pertandingan," pungkasnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak