3 Keuntungan yang Diperoleh Timnas Indonesia andai Jadi Lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023

Timnas Indonesia dikabarkan bakal lawan Argentina di FIFA Matchday Juni 2023.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Sabtu, 06 Mei 2023 | 20:00 WIB
Penyerang Argentina, Lionel Messi, mengangkat Trofi Piala Dunia 2022 bersama pendukung usai mengalahkan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 18 Desember 2022. (AFP)

Penyerang Argentina, Lionel Messi, mengangkat Trofi Piala Dunia 2022 bersama pendukung usai mengalahkan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha pada 18 Desember 2022. (AFP)

Bolatimes.com - Sejumlah keuntungan berpeluang besar didapat Timnas Indonesia apabila wacana pertandingan melawan Timnas Argentina pada agenda FIFA Matchday periode Juni 2023 benar-benar terwujud.

Awalnya, rumor yang menyebutkan wacana duel antara Indonesia versus Argentina ini turut dihembuskan oleh salah satu jurnalis asal Argentina, Marcos Duran.

"Terlepas dari kenyataan bahwa semua yang bergerak di sekitar timnas ada di U-20, tim senior akan merencanakan pertandingan persahabatan untuk bulan Juni," tulis Marcos Durán dalam akun twitter pribadinya @marqoss pada Selasa (2/5/2023). 

Baca Juga: Kabar Mengejutkan! Eks Timnas Indonesia U-21 Tikam Sekuriti Berujung Ditangkap Polisi

"Mereka akan berada di Asia. China dan Indonesia memiliki keunggulan. Australia pilihan lain. Korea Selatan dan Jepang punya peluang kecil," lanjutnya.

Berikut ini Bolatimes.com mengulas tiga keuntungan yang diperoleh Timnas Indonesia andai jadi melawan Timnas Argentina di ajang FIFA Matchday.

1. Peluang Mendulang Poin

Baca Juga: Satu Pemain Timnas Indonesia Berpengalaman Duel Lawan Lionel Messi, Bahkan Pernah Mempermalukannya

Timnas Indonesia juga berpeluang besar untuk mendapatkan poin yang melimpah apabila berhasil menumbangkan Argentina pada laga tersebut meskipun peluangnya terhitung sangat tipis.

Pasalnya, Timnas Argentina yang saat ini berstatus sebagai juara Piala Dunia 2022 tengah berada di posisi yang tinggi pada klasemen ranking FIFA.

Mereka menduduki peringkat kedua setelah menjadi juara dunia. Aspek inilah yang menjadi keuntungan bagi skuad Garuda jika minimal mampu menahan imbang tim lawan.

Baca Juga: 2 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Belum Tampil di SEA Games 2023, Salah Satunya Jebolan Liga 2

Menurut hitung-hitungan perolehan poinnya, Timnas Indonesia bakal mendapatkan tambahan 9,55 poin jika mampu menumbangkan Timnas Argentina.

2. Harumkan Nama Indonesia di Kancah Dunia

Nama Timnas Indonesia tentu bakal melambung tinggi jika benar-benar diumumkan sebagai lawan Timnas Argentina pada laga FIFA Matchday tersebut.

Baca Juga: 3 Negara Unggulan yang Berpeluang Gugur di Fase Grup SEA Games 2023, Salah Satunya Vietnam

Sebab, pamor dan popularitas Timnas Indonesia bakal ikut terangkat karena Timnas Argentina memiliki nama besar di mata dunia.

Pertandingan antara Indonesia dan Argentina ini tentu tak hanya akan menjadi pembicaraan media-media lokal, tetapi juga media top dunia.

3. Pengalaman Berharga Hadapi Pemain Kelas Dunia

Selain itu, para pemain Timnas Indonesia bakal menjadi salah satu pihak yang paling ketiban durian runtuh apabila Argentina benar-benar menjadi lawan yang dihadapi pada FIFA Matchday periode Juni 2023.

Pasalnya, para penggawa skuad Garuda bisa mendapatkan pengalaman yang berharga untuk menghadapi pemain-pemain elite yang memperkuat Timnas Argentina.

Selain Lionel Messi yang berstatus sebagai kapten, Timnas Argentina memang banyak diperkuat pemain-pemain yang tersebar di kompetisi papan atas Eropa.

Kontributor: Muh Faiz Maulana
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak