Bolatimes.com - Beberapa juru taktik asal Korea Selatan berpotensi menjadi pengganti Shin Tae-yong untuk melatih Timnas Indonesia U-20.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan Shin Tae-yong akan fokus untuk Timnas Indonesia U-23 dan timnas senior, sedangkan untuk Timnas Indonesia U-20 bakal dicarikan pelatih baru.
"Tetap Shin Tae-yong (pelatih di Asian Games dan FIFA Matchday). Saya sudah bicara dengan coach Shin yang akan fokus di U-23 dan tim senior," kata Erick Thohir dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (28/04/2023).
Baca Juga: Dikalahkan Timnas Indonesia di SEA Games Edisi Lalu, Pemain Malaysia Ini Ingin Balaskan Dendam
Erick Thohir juga mengatakan juru taktik Timnas U-20 nantinya dicari yang karakternya mirip Shin Tae-yong.
"Nanti akan ada kejutan di bulan Mei, tetapi tunggu dulu, jangan buru-buru. Target saya ke depan, antara timnas senior, muda, pembinaan, harus punya gaya permainan yang sama," terangnya.
"Bukan ganti pelatih jadi ganti gaya, nanti pemain bingung. Itu yang kita harus punya, tidak mudah. Perlu ada standarisasi direktur teknik. Ini yang kita mau pelan-pelan standarisasi. Ini yang tidak boleh kita lengah, sebagai manajemen menggampangkan, tanpa melihat agenda,"tambahnya,
Baca Juga: Thomas Doll Tentang Peluang Andritany Ardhiyasa Balik ke Timnas Indonesia: Harus Lebih Bersabar
Setidaknya ada beberapa nama pelatih asal Korea Selatan yang diprediksi layak untuk menjadi pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20.
Park Hang-seo sendiri memang merupakan pelatih yang tak asing dengan sepak bola ASEAN dan punya bukti prestasi. PSSI pun bisa saja menjatuhkan pilihannya kepada Park Hang-seo.
Baca Juga: Philippe Troussier Ungkap Masalah Timnas Vietnam di SEA Games 2023, Apa Itu?
Adapun, beberapa prestasi Park Hang Seo selama melatih timnas Vietnam diantaranya, Runner-up Asia U23 2018, Top 4 Asia 2018, Juara AFF Cup 2018, Top 8 Asian Cup 2019, Runner-up King's Cup 2019, emas Sea Games 2019.
Setelah meninggalkan Vietnam pasca Piala AFF 2022 lalu, Park Hang-seo kini tengah menganggur. Belum diketahui sosok 65 tahun itu akan pensiun atau kembali menggeluti dunia manajerial.
2. Gong Oh-kyun
Baca Juga: Jurnalis Asia Sebut Marselino Ferdinan Bakal Lampaui Witan Sulaeman dan Pratama Arhan
Eks asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia ini baru saja dipecat dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Vietnam U-23.
Gong Oh-kyun sendiri didepak setelah hanya melewati lima pertandingan dengan Vietnam U-23. Dengan pengalamannya, ia cocok menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20.
Selain itu, Gong Oh-kyun sudah mengenali karakteristik pemain Indonesia dan pernah bekerja sama dengan Shin Tae-yong sehingga tidak akan memerlukan adaptasi yang lama.
Jeon Kyung-jun sempat menjadi tangan kanan kesayangan Shin Tae-yong. Pria berusia 48 tahun itu pernah berperan sebagai asistennya selama dua tahun.
Jeon Kyung-jun menemani Shin Tae-yong di Timnas Korea Selatan pada 2017-2018, Timnas Korea Selatan U-20 pada 2017, dan Timnas Korea Selatan U-23 pada 2015-2016.
Jeon Kyung-jun sendjiri baru saja berpisah dengan peserta K League 2 atau kasta kedua Liga Korea Selatan, Jeonnam Dragons.