Bolatimes.com - PSSI mengunggah momen di balik kemenangan timnas Indonesia U-22 lawan Filipina. Netizen menyoroti ruang ganti yang dipakai pemain dalam pertandingan pada Sabtu (29/4/2023).
Timnas Indonesia U-22 berhasil menang telak 3-0 atas Filipina. Tiga gol itu disumbangkan Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fatur Rahman.
Momen di balik kemenangan itu diunggah ke media sosial, termasuk Instagram PSSI. Skuad Garuda Muda mendapatkan suntikan semangat dari sang menajer.
Baca Juga: Susah Payah Kalahkan Laos, Vietnam Disebut Ngimpi Bisa Raih Medali Emas SEA Games 2023
Situasi ruang ganti hingga persiapan para pemain pun tertangkap kamera dokumentasi. Menariknya netizen menyoroti kondisi ruang ganti yang dipakai timnas Indonesia U-22.
Pasalnya ada dua kursi plastik berwarna hijau yang digunakan untuk menaruh jersey dari Rizky Ridho dan Alfeandra Dwangga. Sontak 'kursi kondangan' itu jadi atensi.
"Kursi plastik nikahan," komentar fayi***
Baca Juga: Pandang Remeh Timnas Indonesia U-22, Media Vietnam Sebut Kamboja yang Jadi Ancaman di SEA Games 2023
"Loh kursi hajatan itumah," seru 44a***
"Kursinya wwkw," tulis ahma***
"Salfok ke kursi plastik hijau," timpal yan***
Baca Juga: Profil Nguyen Duc Phu, Gelandang Vietnam U-22 yang Tak Mau Sesumbar di SEA Games 2023
Terlepas dari itu, timnas Indonesia U-22 tak boleh terlena meski sudah mendapatkan kemenangan di laga perdana SEA Games 2023 melawan Filipina.
Anak asuh Indra Sjafri selanjutnya masih akan menghadapi Myanmar. Kemudian Marselino Ferdinan dkk bakal melawan Timor Leste dan terakhir bentrok dengan tuan rumah Kamboja.
Baca Juga: Klasemen Terbaru Grup B SEA Games 2023: Thailand di Pucuk, Dibuntuti Vietnam