Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023, Rio Fahmi Dapat Pujian dari Thomas Doll

Rio Fahmi mendapatkan sanjungan dari pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 27 April 2023 | 11:05 WIB
Rio Fahmi saat memperkuat Timnas Indonesia U-23. (Instagram/riofhm_)

Rio Fahmi saat memperkuat Timnas Indonesia U-23. (Instagram/riofhm_)

Bolatimes.com - Rio Fahmi mendapatkan kepercayaan untuk membela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Thomas Doll pun memberikan pujian terhadapnya.

Seperti diketahui, Rio Fahmi menjadi salah satu bagian dari Timnas Indonesia U-22 yang berangkat ke Kamboja untuk SEA Games 2023.

Pemain berusia 21 tahun ini bakal menjadi salah satu andalan Indra Sjafri dalam mengarungi SEA Games 2023.

Baca Juga: Profil Ryan Kurnia, Pemain Sayap yang Dirumorkan Bakal Segera Direkrut Persib Bandung

Pemanggilan Rio Fahmi ke Timnas Indonesia U-22 pun mendapatkan perhatian dari pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.

Ia menilai kalau Rio Fahmi merupakan pemain yang memiliki talenta luar biasa. Pemain berposisi bek tersebut juga masuk dalam Best XI Liga 1 2022/2023. Thomas Doll mengatakan bahwa Rio memang pantas mendapatkan apresiasi istimewa.

“Dia sangat layak mendapatkan penghargaan itu. Dia memiliki perkembangan yang fantastis musim ini. Kini dia sudah berbeda,” ucap Thomas dilansir dari laman resmi Persija Jakarta.

Baca Juga: Skenario Manchester City Juarai Liga Inggris: Peluang Kudeta Semakin Terbuka

“Dia pemain yang dinamis dan cepat. Dia pun sudah belajar banyak untuk memberikan umpan silang ke dalam kotak penalti dengan bagus. Terakhir dia memberikan assist dengan umpannya untuk Michael (Krmencik) saat melawan PSS Sleman,” katanya melanjutkan.

Mantan pelatih Borussia Dortmund itu pun meramal bahwa Rio akan berkembang menjadi bek sayap yang hebat.

“Menurut saya perkembangan Rio tidak sampai di situ saja. Saya yakin ini baru saja permulaan. Dia bisa berkembang lagi ke depannya dan akan menjadi pemain yang hebat,” pungkasnya.

Baca Juga: Putri Cantik Ketum Federasi Futsal Indonesia Dilamar sang Kekasih di Amerika, Siap Mantu Lagi?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak