Bolatimes.com - Indra Sjafri menepati janjinya untuk membawa pemain jebolan Liga 2 ke dalam skuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023. Pemain tersebut bernama Haykal Alhafiz.
PSSI sebelumnya resmi mengumumkan 20 pemain untuk SEA Games. Sosok Haykal Alhafiz masuk dalam skuat tim besutan Indra Sjafri tersebut.
Usut punya usut, Haykal Alhafiz musim lalu memperkuat klub Liga 2, Persikab Kabupaten Badung. Namun kini ia tercatat sebagai pemain PSIS Semarang setelah resmi diboyongo pada 20 April lalu.
Baca Juga: Resmi Tokyo Verdy Lepas Pratama Arhan untuk Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023
Haykal Alhafiz didatangkan untuk memperkuat lini belakang PSIS Semarang di kompetisi musim depan. Ia merupakan pemain yang kaki kiri murni alias kidal.
Haykal Alhafiz bergabung ke PSIS di tengah persiapannya bersama Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023.
Sebelum ke PSIS Semarang, Haykal Alhafiz tampil dalam 3 kali laga uji coba Timnas Indonesia U-22. Kontra Bhayangkara FC dan dua kali melawan Lebanon, ia selalu mendapatkan menit bermain dari pelatih Indra Sjafri.
Baca Juga: Prediksi Brighton vs Manchester United di Semifinal Piala FA Malam Ini, Lengkap Head to Head
Sebelumnya saat uji coba terakhir melawan Bhayangkara FC, ia memastikan akan memilih pemain dari klub liga 2
"Saya bisa jamin kali ini ada satu atau dua pemain dari (klub) Liga 2. Ini yang buat saya terkejut, kami sepakat ada pemain Liga 2 yang kami tetapkan,” kata Indra Sjafri beberapa waktu lalu.
“Setelah saya 'review', pemain Liga 2 ini memang rutin bermain di klubnya, jadi termasuk yang selalu tampil," pungkasnya.
Baca Juga: Respons Netizen usai Shin Tae-yong Unggah Momen Bareng Erick Thohir: Lanjut 3 Periode