Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan bahwa rumor sedang mendekati Pelatih Thailand, Alexandre Mano Polking, untuk menukangi Timnas Indonesia adalah hoaks alias tidak benar.
Menurut Erick Thohir, rumor tersebut kemungkinan adalah bentuk psywar untuk memecah belah. Pasalnya, Indonesia sedang bersiap menghadapi SEA Games 2023 yang dimulai pada 5-17 Mei.
Sebelum Mano Polking, PSSI dirumorkan mendekati mantan pelatih Timnas Vietnam Park Hang-seo.
Baca Juga: Liga Indonesia Musim Depan! Suporter yang Rusuh, Poin Klubnya akan Dikurangi
"Tanya Thailand (rumor Mano Polking). Jangan-jangan ini psywar jelang SEA Games supaya pecah belah bangsa. Jangan termakan propaganda," kata Erick Thohir di GBK Arena, Jakarta, Rabu (19/4/2023).
Erick meminta pecinta sepak bola Tanah Air tidak termakan isu media asing. Sejauh ini belum ada komunikasi dengan pelatih siapa pun karena masih ada Shin Tae-yong yang terikat kontrak.
"Sama kayak pelatih kita saling diadu. Kemarin ada (Piala Dunia) U-20 Shin Tae-yong fokus ke sana. Karena ini bersamaan dengan SEA Games makanya kita kasih Indra Sjafri," tutupnya.
Timnas Indonesia U-22 asuhan Indra Sjafri yang akan tampil di SEA Games 2023 sedang mempersiapkan diri. Garuda Muda tergabung di grup A bersama Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Sedangkan Grup B sepak bola putra SEA Games 2022 dihuni tim-tim kuat seperti Vietnam, Thailand, Malaysia Singapura, dan Laos.
Baca Juga: Gabung dengan Timnas Indonesia U-22, Begini Kata Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1 2022/2023