Erick Thohir Beri PSM Makassar Rp 2 Miliar, Pakai Uang Pribadi

Erick Thohir beri Rp 2 Miliar sebagai hadian juara BRI Liga 1 2022/2023

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 19 April 2023 | 15:25 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan keterangan pers usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (31/3/2023). ( ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan keterangan pers usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (31/3/2023). ( ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww).

Bolatimes.com - Ketum PSSI, Erick Thohir, akan memberikan uang sebesar Rp 2 miliar kepada PSM Makassar atas keberhasilan mereka dalam menjuarai BRI Liga 1 2022/2023.

Sempat ramai tidak adanya hadiah uang pasca PSM Makassar menjuarai BRI Liga 1. Cukup miris apabila dibandingkan dengan turnamen pramusim di Tanah Air.

Piala Menpora hadiahnya Rp 2 miliar, kemudian Piala Presiden akan memberikan Rp 3 miliar untuk pemenangan.

Baca Juga: PT LIB Tak Beri Hadiah, Erick Thohir Turun Tangan Kasih Rp2 Miliar ke PSM Makassar

Tak ingin permasalahan hadiah itu berlarut-larut, Erick Thohir memutuskan untuk memberikan hadiah kepada PSM pakai uang pribadi.

"Hari ini saya memastikan juara Liga 1, @PSM_Makassar mendapatkan bonus uang sebesar Rp2 miliar sebagai bentuk penghargaan kepada para pemain dan pelatih," tulis Erick Thohir via Twitter pribadi.

"Selanjutnya, saya meminta PT LIB mempresentasikan sistem kompetisi dan bonus, serta keuangan secara transparan," imbuhnya.

Baca Juga: Kiper Arsenal Pasrah dan Hanya Melongo saat Striker Garuda Select Bobol Gawangnya, Ini Videonya

Sebelumnya, PT LIB tidak memberikan solusi kongkret saat ditanya hadiah BRI Liga 1 2022/2023. Mereka hanya menjelaskan bahwa semua klub sudah sepakat tidak ada hadiah uang juara sejak awal musim.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak