CEK FAKTA: Rachmat Irianto Sidang Skripsi dan Diuji Waketum PSSI

Rachmat Irianto dikabarkan sidang skripsi diuji Waketum PSSI, benarkah?

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Senin, 17 April 2023 | 17:09 WIB
Gelandang Timnas Indonesia, Rachmat Irianto, dalam pertandingan melawan Curacao, Selasa (27/9/2022). (dok. PSSI)

Gelandang Timnas Indonesia, Rachmat Irianto, dalam pertandingan melawan Curacao, Selasa (27/9/2022). (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Belakangan ini beredar sebuah poster yang menjadi viral di media sosial karena menyebutkan bahwa pemain Persib Bandung, Rachmat Irianto, akan menjalani sidang skripsi.

Tak hanya itu saja, poster yang menggegerkan publik ini juga menyebutkan bahwa Rachmat Irianto akan diuji langsung oleh Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, yang menjadi salah satu dewan penguji.

Hal ini terungkap dalam unggahan akun Twitter @ook13 yang diposting 16 jam lalu. Dalam poster tersebut diperlihatkan wajah Rachmat Irianto dengan menggunakan jersey Timnas Indonesia.

Baca Juga: Bernardo Tavares Akui Suporter Ikut Andil dalam Keberhasilan PSM Makassar Rengkuh Juara BRI Liga 1 2022/2023

Kemudian dalam narasi di poster tersebut dijelaskan kalau ia akan melakukan sidang skripsi untuk pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi di Universitas Negeri Surabaya.

Terdapat empat nama dewan penguji yang siap untuk menguji gelandang Persib Bandung tersebut. Menurut poster yang beredar, sidang ini akan digelar pada Selasa (18/4/2023) pukul 12.00 WIB.

PENJELASAN

Baca Juga: Baru Menang Lawan Lebanon, Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-22 Dalam Bahaya Jelang SEA Games 2023

Namun, dari penelusuran Bolatimes.com di sejumlah akun media sosial resmi yang dimiliki oleh Universitas Negeri Surabaya, sejauh ini belum ditemukan informasi yang membenarkan poster tersebut.

Bahkan, ketika menelusuri akun Instagram resmi FAkultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) Unesa, poster yang menyebutkan bahwa Rachmat Irianto akan menjalani sidang skripsi itu juga tak ditemukan.

Meskipun demikian, nama-nama dewan penguji yang ditampilkan dalam poster tersebut memang benar berstatus sebagai staf pengajar di FIKK Unesa.

Baca Juga: Perkuat Lini Belakang, Persija Jakarta Rekrut Jebolan Liga 2 Akbar Arjunsyah

Tak hanya itu, Rachmat Irianto memang juga berstatus sebagai salah satu mahasiswa jurusan Pendidikan Olahraga di Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, Unesa.

KESIMPULAN

Berdasarkan penjelasan di atas, informasi mengenai kabar sidang skripsi yang dijalani oleh Rachmat Irianto masih belum bisa dipastikan kebenarannya.

Baca Juga: Rekap Hasil Uji Coba Timnas Indonesia U-22, Cuma Menang Sekali dari Tiga Laga

Sebab, sampai saat ini, belum ada kabar resmi yang diberikan oleh pihak FIKK Unesa maupun Rachmat Irianto sendiri soal sidang skripsi tersebut.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak