Profil Rio Fahmi, Pemain Muda Terbaik di BRI Liga 1 2022-2023

Rio Fahmi terpilih sebagai pemain muda terbaik di BRI Liga 1 2022, begini sepak terjangnya.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Senin, 17 April 2023 | 13:30 WIB
Pemain Persija Jakarta, Rio Fahmi. (Instagram/riofhm_)

Pemain Persija Jakarta, Rio Fahmi. (Instagram/riofhm_)

Bolatimes.com - Mengenal lebih jauh sosok Rio Fahmi, wonderkid milik Persija Jakarta yang terpilih sebagai pemain muda terbaik di Liga 1 2022-2023 ini.

Liga 1 2022-2023 telah resmi berakhir seiring tuntasnya pertandingan PSM Makassar vs Borneo FC di Stadion Gelora BJ Habibie, Minggu (16/4) malam WIB.

Usai laga yang dimenangkan PSM dengan skor 3-0 tersebut, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) pun menyerahkan penghargaan terhadap tim maupun individu yang tampil apik di musim ini.

Baca Juga: Tak Bisa Mudik Lebaran, Ketum PSSI Bakal Datangkan Keluarga Pemain Timnas Indonesia U-22

PSM berhasil memborong banyak gelar pada penghargaan ini. Selain meraih gelar juara, pemain dan pelatihnya, Wiljan Puim dan Bernardo Tavares, terpilih sebagai pemain terbaik dan pelatih terbaik.

Untuk gelar pencetak gol terbanyak atau gelar top skor Liga 1 musim ini sendiri menjadi milik penyerang Borneo FC, Matheus Pato, yang mencetak total 25 gol.

Lalu untuk kategori pemain muda terbaik, Wing Back kanan muda milik Persija Jakarta, Rio Fahmi, menjadi pemenangnya.

Baca Juga: BRI Liga 1 2022 Rampung, Berikut Daftar Lengkap Peraih Penghargaan Individu

Terpilihnya Rio Fahmi sebagai pemain muda terbaik pun kemudian menjadi perbincangan. Banyak yang mulai mencari tahu mengenai sosok pemain muda Persija itu.

Berikut Bolatimes.com sajikan profil dari pemain muda terbaik Liga 1 2022-2023 yakni Rio Fahmi.

Fans yang Jadi Bintang Persija Jakarta

Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Disebut-sebut Media Thailand Lolos Semifinal SEA Games 2023, Tuan Rumah Bakal Gugur

Rio Fahmi merupakan bek sayap milik Persija Jakarta yang lahir di Banjarnegara pada 6 Oktober 2001 atau 21 tahun silam. Ia lahir dengan nama lengkap Ilham Rio Fahmi.

Kariernya hingga menjadi pemain andalan Persija dan pemain muda terbaik Liga 1 2022-2023 pun terbilang cukup menarik.

Dilansir dari laman Persija, Rio Fahmi dulunya hanyalah fans atau pendukung tim berjuluk Macan Kemayoran itu, sebelum menjadi andalan dan bintang di tim ibu kota.

Baca Juga: Jelang Latihan Pertama Persiapan SEA Games 2023, Cuma 10 Pemain yang Baru Gabung Skuad Vietnam

Diceritakan bahwa pada Maret 2017 lalu, seorang remaja terlihat antusias menonton Persija bertanding di Cilacap Cup 2017.

Sebagai fans, ia pun berhasrat bisa membela tim idolanya itu. Kemudian, Rio Fahmi mulai meniti karier di lapangan hijau.

Klub pertama dalam kariernya adalah Persibara Banjarnegara yang telah dibelanya sejak 2018. Dua tahun berselang, ia pun lolos seleksi Persija U-20 yang dipersiapkan untuk Elite Pro Academy (EPA) U-20 pada 2020 lalu.

Meski gagal tampil di Persija U-20 akibat pandemic Covid-19, Rio Fahmi pun tetap mendapat berkah setelah dirinya dipromosikan ke tim utama.

Usai promosi ke tim utama, Rio Fahmi mendapat pelajaran penting dari pemain senior berlabel bintang di Persija seperti Marco Motta yang berposisi sama sepertinya.

Dari sanalah Rio Fahmi kemudian mendapatkan debutnya bersama Persija saat tampil sebagai pemain pengganti kala timnya melawan PSIS Semarang pada 12 September 2021.

Usai debutnya itu, Rio Fahmi beberapa kali kerap menjadi andalan Persija, terutama seiring hengkangnya Marco Motta.

Puncaknya pun ia berhasil menyegel posisi Wing Back kanan Persija di Liga 1 2022-2023 ini, dengan mencatatkan 30 penampilan.

Jika ditotal, Rio Fahmi telah tampil sebanyak 58 pertandingan di segala ajang bagi Persija, dan berhasil memberikan gelar Piala Menpora 2021.

Penampilannya itu kemudian membuat Shin Tae-yong sempat memanggilnya untuk menjadi bagian dari Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 Vietnam.

Nahas bagi Rio Fahmi, debutnya tak berjalan manis sehingga mendapat cercaan dari pendukung Timnas Indonesia.

Meski begitu, Rio Fahmi tak jatuh begitu saja dan berhasil bangkit, sehingga mampu meraih gelar pemain muda terbaik di Liga 1 2022-2023.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak