Bolatimes.com - Sebanyak tujuh pemain dilaporkan belum merapat ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2023. Salah satunya, andalan Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan.
Para pemain yang belum bergabung, masih mengikuti agenda dengan klub masing-masing. Tujuh pemain itu terdiri dari pemain lokal dan penggawa abroad.
Mereka adalah Ramadhan Sananta (PSM), Ananda Raehan (PSM), Ernando Ari (Persebaya), Witan Sulaeman (Persija), Dony Tri Pamungkas (Persija), Rio Fahmi (Persija), Marselino Ferdinan (Klub Belgia KMSK Deinze), dan Pratama Arhan (Klub Jepang Tokyo Verdy).
Baca Juga: Momen Ngenes Ronaldo Kwateh, Alami Cedera usai Tabrak Papan Iklan
Ramadhan Sananta dan Ananda Raehan diketahui ikut dalam perayaan kemenangan timnya, PSM Makassar yang sukses menjuarai BRI Liga 1 2022-2023.
Sementara trio Persija Jakarta, baru saja mengikuti laga pamungkas bersama klub pada Minggu (16/4). Pun begitu dengan kiper Ernando Ari yang membela Persebaya Surabaya di pekan akhir BRI Liga 1.
Adapun Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan belum dilepas oleh klub mereka masing-masing di luar negeri.
Baca Juga: Hansamu Yama Resmi Perpanjang Kontrak di Persija Jakarta hingga 2025
Timnas Indonesia U-22 baru saja menang 1-0 dalam laga persahabatan kedua melawan Lebanon di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) Minggu (16/4/2023) malam. tunggal tim Merah Putih dicetak oleh Beckham Putra di menit ke-5.
Selanjutnya, Timnas U-22 dijadwalkan melakoni internal game setelah gagal menantang PSM Makassar di laga uji coba terakhir.
"Jadi plan B kami, kami tetap melakukan internal game resmi. Ada dua tim nanti dipegang oleh dua pelatih," ucap Indra Sjafri seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Erick Thohir Gak Main-main, Siapkan 3 Ancamam Hukuman Berat Bagi Pelaku Match Fixing
"Nah di situ kita akan melihat pemain-pemain yang belum kita pastikan dan kita pastikan di internal game tersebut untuk terpilih," sambungnya.