Polemik Proses Naturalisasi Justin Hubner, Pernyataan dengan PSSI yang Saling Berkebalikan

Drama proses naturalisasi Justin Hubner.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Jum'at, 14 April 2023 | 17:00 WIB
Aksi Justin Hubner membela timnas Indonesia U-20 lawan Malaga U-19. (Instagram/justinhubner5)

Aksi Justin Hubner membela timnas Indonesia U-20 lawan Malaga U-19. (Instagram/justinhubner5)

Bolatimes.com - Proses naturalisasi Justin Hubner yang akan menjadi warga negara Indonesia (WNI) demi kepentingan Timnas Indonesia U-20 akhirnya menghasilkan polemik. Pernyataan dari para pengurus PSSI seperti saling berkebalikan.

Yang terbaru, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan isyarat bahwa tidak semua pemain keturunan akan melanjutkan proses naturalisasinya. Selain Justin Hubner, pemain yang dimaksud ialah Ivar Jenner dan Rafael Struick.

"Saya yakin mungkin sebagian pemain akan tetap (dinaturalisasi), tapi sebagian mungkin tidak jadi. Itu kan bisa saja, saya tidak tahu. Itu kan pilihan daripada opsi individu,” kata Erick Thohir saat ditemui di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (13/4/2023).

Baca Juga: Demi Piala Asia, Erick Thohir Lempar Kode Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong

Padahal, menurut Erick Thohir, proses naturalisasi ketiga pemain ini sudah hampir selesai. Proses selanjutnya tinggal menunggu jawaban dari ketiga pemain tersebut apakah masih bersedia menjadi WNI

"Dari DPR kan sudah menyetujui. Sekarang, sedang proses menanyakan kepada pemain kembali, karena mereka (rencananya) bagian dari Timnas Indonesia U-20," ucapnya.

"Karena Piala Dunia U-20 tidak ada, maka kita harus memperhatikan dahulu. Kalau masalah naturalisasi tinggal dari pemain itu sendiri seperti apa," lanjutnya.

Baca Juga: Kisah Timnas Indonesia U-23 Latihan Ala Kopassus di SEA Games 2011, tetapi Gagal Raih Emas

Jika menyebut pernyataan yang diberikan oleh Ketua Umum PSSI ini, terdapat sejumlah statement yang sebetulnya saling berkebalikan antara pengurus PSSI terkait proses naturalisasi pemain keturunan.

Naturalisasi Sempat Diklaim Tetap Lanjut

Awalnya, polemik soal proses naturalisasi Justin Hubner sempat mencuat saat pemain berusia 19 tahun ini Mendapatkan panggilan dari Timnas Belanda U-20 di tengah berlangsungnya proses naturalisasinya di Indonesia.

Baca Juga: Duet Maut, Jebolan Como FC dan Gelandang Asal Indonesia Jadi Aset Garuda Select

Akan tetapi, anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, sempat menegaskan bahwa Justin Hubner tetap memiliki komitmen untuk membela Timnas Indonesia.

"Pemanggilan Justin Hubner ke Timnas Belanda U-20, pertanda kualitas pemain ini bagus. Menurut kolega di Belanda, Justin lebih memilih membela Timnas Indonesia," tulis Hasani di Instagram.

"Bersama federasi kami ingin menyelesaikan masalah status Justin dan pemain lainnya, sehingga mereka segera dapat membela Indonesia. Mohon doa dan support-nya, semoga semua berjalan lancar. Garuda di dadaku!" tambahnya.

Baca Juga: Profil Miguel Moreira, Pelatih Timnas Lebanon U-22 yang Punya Segudang Pengalaman

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, juga menegaskan bahwa Justin Hubner masih memiliki niatan untuk menjadi WNI setelah menjalani komunikasi via sambungan telepon dengannya.

"Bisa terjadi masalah seperti ini karena proses naturalisasi kurang cepat. Tapi saya telepon langsung Justin dua hari lalu, dia masih niat dan mau menjadi WNI," kata Shin Tae Yong usai latihan Timnas Indonesia di Stadion PTIK, Senin (20/3).

"Jadi walaupun dipanggil Belanda, tidak masalah yang penting kita tetap melanjutkan proses naturalisasi dan saya percaya di akan datang ke Timnas Indonesia," lanjutnya.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak