Cuma Disanksi Ringan FIFA, Indonesia Gantikan Peru Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17?

Kans Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-17 semakin terbuka lebar.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Jum'at, 07 April 2023 | 10:00 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Presiden FIFA Gianni Infantino. (Instagram/@pssi)

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Presiden FIFA Gianni Infantino. (Instagram/@pssi)

Bolatimes.com - FIFA resmi mengeluarkan sanksi terhadap Indonesia imbas dari pembatalan Piala Dunia U-20. Menurut Ketum PSSI, sanksi untuk Indonesia masih tergolong ringan.

"Saya hanya bisa berucap, Alhamdulillah, atas rahmat Allah SWT dan doa dari seluruh rakyat Indonesia khususnya para pecinta sepakbola, Indonesia bisa terhindar dari sanksi berat pengucilan dari sepakbola dunia," kata Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/4/2023).

"Istilahnya, Indonesia hanya mendapat kartu kuning, tidak kartu merah," sambung menteri BUMN tersebut yang kini tengah berada di Paris, Prancis.

Baca Juga: Disanksi FIFA, PSSI Kehilangan Dana Santunan Ratusan Miliar

Sanksi yang diberikan FIFA kepada Indonesia adalah soal administrasi terkait pembekuan dana FIFA Forward untuk keperluan operasional PSSI.

"Setelah saya menyampaikan pesan Presiden Jokowi, dan menjelaskan cetak biru sepak bola kita, FIFA hanya memberikan sanksi administrasi berupa pembekuan dana FIFA Forward untuk keperluan operasional PSSI. Hal itu akan direview kembali setelah FIFA mempelajari strategi besar pengembangan sepak bola Indonesia," ujarnya.

Dengan keluarnya sanksi ringan ini, timnas Indonesia masih bisa bermain di ajang internasional seperti SEA Games, Piala Asia 2023, hingga FIFA Matchday.

Baca Juga: Indonesia Dapat Sanksi Pembekuan Dana FIFA Forward, Apa Itu?

Kemudian peluang Indonesia menggantikan Peru untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 juga terbuka lebar. Sebab, PSSI juga menegaskan siap jika ditunjuk FIFA.

"(Piala Dunia) U-20 saja kami siap. Kan levelnya (Piala Dunia U-17) di bawah itu," kata Waketum PSSI Zainudin Amali saat bincang-bincang dengan awak media di Senayan, Jakarta, Selasa (4/4/2023).

"Kalau timnasnya nanti yang juara AFF, (tim) Bima Sakti. Itu sih oke," sambung mantan Menpora tersebut.

Baca Juga: Pernyataan Lengkap FIFA soal Sanksi Administrasi untuk PSSI

Apalagi di Piala Dunia U-17, Israel juga tidak lolos. Hal ini mengurangi potensi kegaduhan seperti di Piala Dunia U-20 lalu.

Menarik dinantikan apakah Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 yang tetap dijadwalkan pada November - Desember 2023.

Baca Juga: Kena Sanksi FIFA, Timnas Indonesia U-22 Tetap Bisa Main di SEA Games 2023

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak