Timnas Indonesia Disebut-sebut Bisa Jadi Raja di Grup A SEA Games 2023, Ini Alasannya

Timnas Indonesia disebut-sebut bisa jadi pemuncak klasemen grup A di SEA Games 2023.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 06 April 2023 | 16:06 WIB
TC Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023. (Instagram/@pssi)

TC Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023. (Instagram/@pssi)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-22 disebut-sebut bisa jadi raja grup A SEA Games 2023. hal ini diungkapkan oleh pakar sepak bola Inggris, Steve Darby.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-22 berada di grup A bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Sedangkan di grup B terdapat Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos. Grup ini disebut-sebut sebagai grup neraka.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Dipecundangi Persija Jakarta, Aji Santoso Sebut Bajul Ijo Sudah Tampil Spartan

Steve Darby menilai jika Timnas Indonesia U-22 bisa jadi pemuncak klasemen grup A di SEA Games 2023 nanti.

"Grup B SEA Games ke-32 adalah grup yang sangat sulit, tiga dari empat tim besar dalam satu grup," ujar mantan pelatih timnas Thailand itu dikutip dari The Thao 247.

"Indonesia sepertinya bisa dipastikan menjadi juara Grup A," ujar pria kelahiran Liverpool itu.

Baca Juga: Momen Arkhan Kaka Pecahkan Rekor sebagai Pemain Termuda yang Tampil di Liga 1

"Saya pikir tempat tempat pertama di Grup B akan menjadi milik timnas U-22 Vietnam atau timnas U-22 Thailand," ujar Steve Darby.

"Saya memprediksi di putaran terakhir, tim yang memenangkan pertandingan akan menjadi yang pertama. Jika ada seri, mereka mungkin kalah selisih gol. Namun celah itu sangat tipis," ujarnya.

Hal berbeda diungkapkan oleh Indra Sjafri selaku pelatih Timnas Indonesia U-22. Ia justru tidak ingin meremehkan lawan meskipun masuk di grup mudah.

Baca Juga: Eks Kapten PSIS Semarang Dideportasi dari Indonesia, Sang Istri Posting Begini

"Pertandingan-pertandingan di SEA Games yang jadwalnya padat dan tentu saya selalu bicara dengan para pemain siapapun lawannya kita harus tetap fokus, tetap waspada, dan tetap kerja keras untuk bisa menjadi yang terbaik," kata Indra Sjafri.

"Di Grup A ada tuan rumah Kamboja, mereka sudah berbenah perkembangan sepakbolanya dan menunjukan kualitas permainan yang jauh lebih baik dari yang sebelumnya," ujarnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak