4 Pemain Abroad yang Dipanggil Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023, Ada Elkan Baggott

Elkan Baggott masuk daftar empat pemain abroad yang dipanggil untuk bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 06 April 2023 | 11:03 WIB
Elkan Baggott saat mengikuti sesi latihan Timnas Indonesia jelang lawan Burundi. (Dok. PSSI)

Elkan Baggott saat mengikuti sesi latihan Timnas Indonesia jelang lawan Burundi. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-22 dipastikan turun dengan skuat terbaik di SEA Games 2023. Sebab tim besutan Indra Sjafri berpotensi diperkuat empat pemain abroad.

Hal itu diketahui setelah Indra mengumumkan pemanggilan tujuh pemain Timnas Indonesia U-20 untuk mengikuti training camp (TC) atau pemusatan latihan untuk SEA Games 2023.

Para pemain tersebut antara lain Hokky Caraka, Daffa Fasya, Muhammad Ferrari, Doni Tri Pamungkas, Ahmad Maulana, Marselino Ferdinan, dan Ronaldo Kwateh.

Baca Juga: Didaftarkan untuk SEA Games 2023, Elkan Baggott Dapat Dispensasi Gabung Timnas Indonesia U-22

Dua nama terakhir merupakan pemain berstatus abroad. Marselino tengah berkarier di kasta kedua Liga Belgia bersama KMSK Deinze, sementara Ronaldo membela klub Turki Bodrumspor.

"Ada tujuh nama hasil dari diskusi kita, tim pelatih dan manajer. Ada Daffa, (Fasya Sukmajaya), (Muhammad) Ferrari, terus ada Doni Tri (Pamungkas), Ahmad Maulana, Marselino (Ferdinan), Hokky Caraka, Ronaldo (Kwateh)," kata Indra Sjafri di lapangan latihan A Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (5/4/2023).

Meski telah dipanggil Indra Sjafri, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh belum bergabung dengan skuad Garuda Muda karena masih fokus membela klub masing-masing.

Baca Juga: Mepet Jadwal SEA Games 2023, Pemain Timnas Indonesia U-22 Tak Dapat Libur Idul Fitri

Keduanya datang menyusul bersama dua pemain abroad lainnya yang sudah didaftarkan Indra Sjafri ke SEA Games 2023 yakni Elkan Baggott dan Pratama Arhan.

"Elkan, Arhan, saya daftarkan," ujar Indra Sjafri beberapa waktu lalu.

Di sisi lain, satu pemain abroad yang sempat ingin dipanggil ke Timnas Indonesia U-22, Bagus Kahfi, dipastikan tidak dipanggil demi memberikan sang pemain kesempatan mengembangkan karier bersama klub Liga Yunani, Asteras Tripolis FC.

Baca Juga: Diminati 3 Klub BRI Liga 1, Media Inggris Sebut Daniel Sturridge Bisa Pensiun di Indonesia

"Karena kemarin kita berdiskusi dengan klub Bagus. Bagus lagi diberikan kesempatan oleh klubnya,'' ujar Indra Sjafri, Sabtu (1/4/2023).

"Saya pikir dia lebih baik di klubnya ketimbang ke SEA Games, jadi Bagus tidak saya daftarkan."

Baca Juga: Striker 185 Cm Starter, Garuda Select Dibantai Southampton

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Ultras Garuda peringatkan Patrick Kluivert

bolaindonesia | 18:25 WIB

Shin Tae-yong menitip pesan untuk Nova Arianto

bolaindonesia | 11:03 WIB

Inilah deretan komentar legendaris Shin Tae-yong selama lima tahun melatih Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:56 WIB

Mitchel Bakker bermain di Lille yang berkompetisi di Liga Champions

bolaindonesia | 11:22 WIB

Impian terbesar seluruh pecinta sepak bola Indonesia

bolaindonesia | 12:35 WIB

Marselino Ferdinan meminta maaf dan tidak ingin menyalahkan siapapun

bolaindonesia | 22:24 WIB

Malaysia resmi menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih baru

bolaindonesia | 20:44 WIB

Jika menang, maka Timnas Indonesia akan lolos ke semifinal Piala AFF 2024

bolaindonesia | 23:30 WIB

Kelakuan pemain Myanmar bikin petinggi PSSI geram

bolaindonesia | 14:15 WIB

Timnas Indonesia memainkan delapan pemain debutan saat mengalahkan Myanmar

bolaindonesia | 16:02 WIB

"Sold out! Alhamdulillah tiket untuk pertandingan kandang Indonesia melawan Laos dan Filipina di ASEAN Championships 2024 sudah terjual habis,"

bolaindonesia | 16:02 WIB

Apakah skuat muda Timnas Indonesia mampu mengalahkan Myanmar?

bolaindonesia | 15:58 WIB

Satoru Mochizuki ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya

bolaindonesia | 18:39 WIB

Menurut Mochizuki, final Piala AFF Putri 2024 bukan pertandingan mudah.

bolaindonesia | 12:13 WIB

Skuad asuhan Bojan Hodak mengakhiri turnamen sebagai juru kunci dan hanya meraih lima poin dari enam laga.

bolaindonesia | 23:23 WIB

Di Kejuaraan ASEAN 2024, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam.

bolaindonesia | 17:57 WIB

Arkhan Kaka membalas cibiran netizen dengan kontribusi gol

bolaindonesia | 15:02 WIB

Menurut Hilgers, ada perbedaan besar yang ia rasakan saat bermain di Liga Europa bersama dengan FC Twente dibanding membela Timnas Indonesia

bolaindonesia | 16:50 WIB
Tampilkan lebih banyak